Wuih..Adhyaksa Dault Resmi Dukung Bang Sandi

Sabtu, 16 Juli 2016 – 23:28 WIB
Adhyaksa Dault dan Sandiaga Uno. FOto: istimewa for JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Tokoh yang meramaikan bursa calon gubernur DKI Jakarta berkurang satu. Adalah mantan Menpora Adhyaksa Dault yang mengurungkan niatnya bertarung di Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang.

Adhyaksa kini nyatakan mendukung bakal calon Sandiaga Uno yang berpeluang diusung Gerindra. Hal itu disampaikan Adhyaksa saat menerima kunjungan Sandiaga di kediaman pribadinya, Sabtu (16/7).

BACA JUGA: Heboh! Beredar Video Perempuan sedang...

"Saya mendukung Sandiaga Uno menjadi Gubernur DKI," kata Adhyaksa di kediamannya, Kalibata, Jakarta Selatan.

Dalam pertemuan yang berlangsung kurang lebih satu jam tersebut, Adhyaksa mendoakan Sandiaga menjadi gubernur DKI Jakarta. Dia menilai Sandiaga punya potensi dan kesempatan yang baik.

BACA JUGA: Sjafrie Klaim Sudah Kantongi Dukungan Tiga Partai Ini

Bahkan, seusai pertemuan, secara gamblang Adhyaksa‎ meminta Sandiaga mengundang dirinya dalam acara pelantikan gubernur DKI pada Oktober 2017 mendatang.

"Nanti sekeluarga kita datang saat pelantikan Sandi menjadi Gubernur," kata Adhyaksa yakin.‎‎

Adapun Sandiaga mengakui kedatangannya ke rumah Adhyaksa memang bagian dari silaturahmi kepada para tokoh. Tekad Sandiaga bulat untuk bersilaturahmi dan menjalin komunikasi ke berbagai pihak dikarenakan memiliki mandat menjadi gubernur DKI dari Gerindra.‎

"Sudah menjadi komitmen saya untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan para tokoh, saya ingin menciptakan demokrasi sejuk," terang Sandiaga. 

BACA JUGA: Prananda Prabowo: KA Lingkar Bali Harus Perhatikan Radius Kesucian Pura

Sebagai bentuk tanggung jawabnya, saat ini Sandi sudah 'blusukan' mengunjungi lebih dari 220 kelurahan. Dia pun memastikan bahwa jumlah ini masih akan terus bertambah.

Selama menyapa warga Jakarta, Sandi banyak membicarakan programnya untuk DKI 2017. Seperti, solusi masalah pengangguran dan stabilisasi harga kebutuhan pokok bagi warga.‎ (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Pastikan Usung Ferry Ramli-Elva


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler