Wuiihh! Jadi Tuan Rumah Asian Games, Indonesia Target 20 Medali Emas

Selasa, 25 Oktober 2016 – 03:21 WIB
Menpora Imam Nahrawi di kompleks Istana Negara. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com - JAKARTA--Indonesia tidak ingin sekadar menjadi tuan rumah di perhelatan Asian Games pada 2018 mendatang.

Kemenangan juga patut diraih sebagai bentuk kemajuan olahraga tanah air.

BACA JUGA: Lini Belakang Sriwijaya Bakal Tereduksi Tanpa Mauricio

Karena itu, Menpora Imam Nahrawi menargetkan atlet-atlet Indonesia di Asian Games harus bisa meraih medali emas.

"Kami memang ingin memastikan target delapan besar itu harus terpenuhi. Ini setidaknya harus 20 medali emas yang kita peroleh," tegas Imam usai mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo di kompleks Istana Negara, Senin malam.

BACA JUGA: Nilmaizar Harus Putar Otak Lebih Keras

Para atlet di 20 cabang olahraga dipersiapkan untuk meraih medali emas tersebut.

Untuk mewujudkan itu, Kemenpora sudah menyiapkan para atlet dan penunjangnya dari sekarang.

BACA JUGA: Mbak Puan Pastikan Persiapan Asian Games Kelar Akhir 2017

Pemerintah mendirikan Olympic Centre yang menjadi pusat pelatihan khusus para atlet Indonesia untuk Asian Games.

"Di dalamnya kami siapkan sport science, sport medis yang memungkinkan kita untuk memotret perkembangan demi perkembangan masing-masing atlet kita," imbuh pria yang kerap disapa Cak Imam itu.

Beberapa cabang olahraga yang diprioritaskan untuk meraih medali emas adalah bulutangkis, angkat besi, rowing, judo, karate, tinju, atletik, dan sepeda.

Imam mengatakan, atlet dari Sea Games di Rio de Jeneiro dan PON Jabar bisa saja dipersiapkan untuk Asian Games nanti.


"Kami akan lihat apakah mereka ada kemajuan atau peningkatan atau bahkan sebaliknya. Kementerian punya hak untuk melakukan promosi dan degradasi. Kalau dalam waktu satu tahun ternyata tidak ada peningkatan maka second layer. Nanti atlet lapis kedualah yang akan menggantikan mereka," pungkas Imam. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gawat, Kabau Sirah Jamu Arema Tanpa Striker Andalannya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler