Wuling Merilis Mobil Listrik Mungil Edisi Spesial, Tenaganya Lebih Ngebut!

Senin, 07 Maret 2022 – 17:07 WIB
Wuling Mini EV edisi spesial GameBoy. Foto: Carscoops

jpnn.com - Wuling kembali menambah jajaran produknya dengan meluncurkan Mini EV edisi spesial GameBoy.

Mobil mungil asal China itu hadir dengan berbagai perubahan baru dibanding versi standar mulai dari pilihan warna, performa mesin, dan eksterior.

BACA JUGA: Wuling Rilis 2 Mobil Listrik Mini, Kapan ke Indonesia?

Dilansir dari Carscoops, Senin (7/3), Mini EV edisi spesial itu akan dijual dalam empat pilihan warna eksterior.

Pertama, Hurricane Phantom yang menggabungkan cat warna dengan merah, lalu ada jungle crossing yang didominasi oleh warna hijau tua.

BACA JUGA: Wuling Umumkan Harga Almaz Series 2022, Berikut Daftarnya

Kemudian ada party sweetheart yang menggabungkan warna putih dan coklat.

Terakhir ada star rover yang mengkombinasi warna putih dan biru cerah.

BACA JUGA: Wuling Pastikan Produksi Mobil Listrik Mungil di Indonesia Mulai 2022

Sementara itu, dari sisi eskterior edisi spesial itu memiliki lampu depan baru yang menggunakan teknologi LED daytime running.

Bagian grill sedikit mendapatkan sentuhan hingga bumper depan dan belakang.

Selain itu, dimensi mobil itu sedikit lebih panjang jika dibandingkan Hongguang Mini EV versi standar.

Mini EV edisi spesial GameBoy memiliki panjang bertambah 80 mm menjadi 2.997 mm, sedangkan tingginya berkurang 17 mm menjadi 1.604 mm.

Sementara itu, varian standar memiliki dimensi panjang 2.917 mm, lebar 1.493 mm, dan tinggi 1.621 mm.

Dalam hal tenaga, mobil mungil ramah lingkungan itu mendapat perubahan signifikan.

Versi edisi spesial itu mengusung paket baterai lithium-iron-phosphate sebesar 26 kWh yang menawarkan tenaga 41 hp.

Tenaga mesin mobil tersebut diklaim lebih tingg 27 hp dibanding model standar.

Mobil tersebut bisa menempuh kecepatan hingga 100 km/jam.

Selain itu, mobil itu bisa menempuh jarak 200 km hanya dalam sekali pengisian daya.

Hanya saja, Wuling belum mengumumkan berapa harga Mini EV edisi spesial GameBoy itu ke pasar. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Listrik Mungil Wuling Tiba di Indonesia, Harganya di Bawah Rp 100 Juta


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler