BARCELONA - Xavi Hernandez terpaksa dicoret dari skuad timnas Spanyol yang akan bertarung pada friendly game melawan Uruguay, dini hari nanti. Playmaker Barcelona itu mengalami cedera hamstring ketika melawan Valencia (3/2).
Terpaksa Xavi ditarik keluar pada babak kedua dan digantikan Thiago Alcantara setelah mengeluh sakit pada kaki kanannya. Setelah pertandingan yang berkesudahan 1-1 itu, Xavi menjalani pemeriksaan dan diketahui hamstringnya cedera.
Akibat cedera itu, dia harus absen paling tidak 15 hari. Makanya, pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque terpaksa mencoret Xavi. Masalahnya, selain absen membela Spanyol, dia juga terancam absen dalam tiga laga Barca.
Selain melawan Getafe (10/2) dan Granada (26/2) di Primera Division, juga melawan AC Milan di first leg babak 16 besar Liga Champions (20/2). Namun, Xavi menargetkan bisa kembali sebelum melawan Milan.
"Saya harap pemulihan berjalan lancar dan sudah bisa turun lapangan di Liga Champions," kata Xavi, seperti dikutip Football Espana.
Tanpa Xavi, kekuatan Barca dipastikan akan berkurang. Sebab selama ini dia adalah pengatur serangan klub kebanggaan Catalan itu. Musim ini pemain berusia 33 tahun tersebut telah bermain dalam 33 laga dan menyarangkan enam gol.
Bila Xavi absen, maka posisinya kemungkinan akan digantikan Thiago Alcantara. Dia selama ini cukup bagus sebagai alternatif saat Xavi atau Andres Iniesta absen. Kekurangan Thiago hanya jam terbang yang kurang.
Selain Xavi, Barca juga kehilangan pemain lain yang bakal absen dalam beberapa pekan ke depan. Dia adalah Alexander Song yang mengalami cedera lutut kiri. Akibatnya, dia dicoret dari timnas Kamerun yang akan berujicoba melawan Tanzania.
Namun, kehilangan Song tidak banyak berpengaruh karena dia hanya pelapis di Barca. Bahkan, dia lebih sering mengisi posisi bek ketimbang posisi aslinya sebagai gelandang bertahan. Hanya mengurangi opsi di bangku cadangan. (ham)
Terpaksa Xavi ditarik keluar pada babak kedua dan digantikan Thiago Alcantara setelah mengeluh sakit pada kaki kanannya. Setelah pertandingan yang berkesudahan 1-1 itu, Xavi menjalani pemeriksaan dan diketahui hamstringnya cedera.
Akibat cedera itu, dia harus absen paling tidak 15 hari. Makanya, pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque terpaksa mencoret Xavi. Masalahnya, selain absen membela Spanyol, dia juga terancam absen dalam tiga laga Barca.
Selain melawan Getafe (10/2) dan Granada (26/2) di Primera Division, juga melawan AC Milan di first leg babak 16 besar Liga Champions (20/2). Namun, Xavi menargetkan bisa kembali sebelum melawan Milan.
"Saya harap pemulihan berjalan lancar dan sudah bisa turun lapangan di Liga Champions," kata Xavi, seperti dikutip Football Espana.
Tanpa Xavi, kekuatan Barca dipastikan akan berkurang. Sebab selama ini dia adalah pengatur serangan klub kebanggaan Catalan itu. Musim ini pemain berusia 33 tahun tersebut telah bermain dalam 33 laga dan menyarangkan enam gol.
Bila Xavi absen, maka posisinya kemungkinan akan digantikan Thiago Alcantara. Dia selama ini cukup bagus sebagai alternatif saat Xavi atau Andres Iniesta absen. Kekurangan Thiago hanya jam terbang yang kurang.
Selain Xavi, Barca juga kehilangan pemain lain yang bakal absen dalam beberapa pekan ke depan. Dia adalah Alexander Song yang mengalami cedera lutut kiri. Akibatnya, dia dicoret dari timnas Kamerun yang akan berujicoba melawan Tanzania.
Namun, kehilangan Song tidak banyak berpengaruh karena dia hanya pelapis di Barca. Bahkan, dia lebih sering mengisi posisi bek ketimbang posisi aslinya sebagai gelandang bertahan. Hanya mengurangi opsi di bangku cadangan. (ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Beruntung Bisa Curi Poin
Redaktur : Tim Redaksi