jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi seharusnya merilis seri Mi 10 series secara global pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2020. Namun, acara tersebut dibatalkan guna mengantisipasi wabah virus corona.
Kini, Xiaomi kembali mengumumkan bahwa mereka akan merilis Mi 10 dan Mi 10 Pro secara global pada 27 Maret 2020 mendatang. Karena wabah virus corona yang tak kunjung selesai, Xiaomi pun hanya merilis Mi 10 series secara online demi kenyaman bersama.
Gizmochina, Senin (9/3), menyebutkan, acara peluncuran tersebut akan dimulai jam 13:00 UTC dan akan disiarkan langsung di akun resmi Facebook, Twitter dan YouTube Xiaomi.
Secara spesifikasi, kedua perangkat tersebut akan sama-sama mengusung Super Amoled display berukuran 6.67 inci yang memiliki resolusi Full HD+ (1080x2340 piksel, 19.5:9 ratio).
Layarnya mengadopsi single-punch hole display yang mengakomodasi sensor 20MP untuk kamera depan. Layar tersebut adalah high refrest rate display yang sanggup menampilkan 90 frame per detiknya dan juga mendukung HDR10+ serta dilengkapi fingerprint scanner.
Xiaomi juga melapisi layar tersebut dengan Corning Gorilla Glass 5 untuk perlindungan ekstra.
Perbedaan paling mencolok antara kedua perangkat itu terdapat pada segi kamera, onborad storage dan bateri yang digunakan.
Untuk kamera Xiaomi Mi 10 empat kamera belakang, di mana kamera utama 108MP, kamera ultrawide 13MP, kamera makro 2MP, dan sensor kedalaman 2MP. Sementara versi Pro memiliki kamera utama 108MP, ultrawide 20MP, telefoto 8MP, dan potret 12MP.
Lensa tersebut menawarkan fitur 10x Hybrid Zoom yang juga dilengkapi PDAF, Laser AF dan Optical Image Stabilization (OIS).
Untuk memori, Mi 10 dan Mi 10 Pro hadir dengan beberapa konfigurasi yang menggunakan 8-12GB RAM. Akan tetapi, Mi 10 hanya menawarkan kapasitas penyimpanan hingga 256GB saja, sedangkan Mi 10 Pro menawarkan varian 512GB.
Xiaomi Mi 10 menggunakan baterai yang kapasitasnya lebih besar yakni 4,780mAh berbasis Lithium Polymer. Sementara Mi 10 Pro ditenagai baterai 4,500mAh.
Meskipun demikian, Mi 10 Pro mendukung teknologi fast-charging yang lebih cepat yaitu 55W vs 30W (Mi 10).
Fitur lain mencakup 30W wireless charging, 5W Reverse wired/wireless charging, IR Blaster, Bluetooth 5.1, dan NFC.
Xiaomi Mi 10 ditawarkan tiga varian warna yaitu Ice Blue, Peach Gold dan Titanium Silver, sementara Mi 10 Pro hadir dengan warna Pearl White dan Starry blue. Sayangnya, Xiaomi belum menyebutkan berapa perangkat ini akan dijual dipasaran.(mg9/jpnn)
BACA JUGA: Xiaomi Mi Note 10 Hadir di Indonesia, Gendong 5 Kamera, Sebegini Harganya
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian