Xiaomi Mi 9 Ditengarai Bermasalah Saat Pasang Wallpaper

Rabu, 18 Desember 2019 – 16:36 WIB
Ilustrasi Xiaomi Mi 9 SE. Foto: GSM Arena

jpnn.com - Pengguna Reddit membuat postingan di komunitas Xiaomi, bahwa Xiaomi Mi 9 mengalami gangguan pada panel layar saat mengunduh wallpaper.

Pengguna Reddit dengan nama akun 'Soroush_kohan' tersebut membagikan masalah bug wallpaper Mi 9 yang ditemuinya. Lewat temuannya itu, ia berharap pengguna lain tidak menemui masalah serupa.

BACA JUGA: Xiaomi Bakal Hentikan Produksi Mi Max Series

"Saya baru-baru ini mengubah wallpaper ponsel saya, dan segera setelah saya melakukan ini, layar ponsel saya terus ON dan OFF. Terus menyala selama 1 detik dan kemudian mati dan hidup selama 1 detik, jadi saya tidak bisa melakukan apa pun selama periode itu. Saat melakukan ini, ia bergetar dua kali," tulis akun 'Soroush_kohan' seperti dilansir Gizchina, Rabu (18/12).

Dia menambahkan, kejadian tersebut berlangsung selama 5 sampai 6 kali, layar memunculkan tiga opsi termasuk Reboot, Hapus Data dan Hubungi Mi Assistant.

BACA JUGA: Xiaomi Mi 10 Akan Menjadi Ponsel Pertama Diotaki Snapdragon 865

Saat ini, Soroush masih terus mencari solusi agar tidak sampai menghapus data-data yang ada di ponselnya karena bug wallpaper Mi 9.

Seperti diketahui, wallper yang mengalami masalah tak lain sebuah gambar hitam dengan warna pada sekeliling bagian bingkainya.

BACA JUGA: Xiaomi Mi Note 10 dengan Kamera 108 MP Bisa Ditebus Mulai dari Rp 5 Jutaan

Sayangnya, belum diketahui penyebab bug wallpaper Mi 9. Pun demikian solusi untuk menyelesaikan permasalahan. Terkait hal ini, pihak Xiaomi juga belum memberikan pernyataan apapun. (mg9/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler