Xiaomi Ungkap Spesifikasi Redmi Note 8 2021

Selasa, 25 Mei 2021 – 19:35 WIB
Redmi Note 8. Foto: GSM Arena

jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi akhirnya mengumumkan kehadiran Redmi Note 8 2021. Ponsel ini merupakan varian penyegaran dari Note 8 yang sudah dirilis pada 2019 lalu.

Meski belum diketahui tanggal peluncuran perangkat tersebut, tetapi Xiaomi mulai mengungkapkan mengenai spesifikasi versi terbaru Note 8.

BACA JUGA: Xiaomi Siap Meluncurkan Redmi Note 10 Ultra 5G, Asik Diajak Main Gim 

Jika diperhatikan, desain Note 8 2021 tidak berbeda jauh dari versi sebelumnya. Perubahan hanya terjadi pada bagian prosesor dan sistem operasi (OS).

Dikutip dari GSM Arena, Selasa (25/8), ponsel asal Tiongkok itu masih mengusung layar IPS LCD berukuran 6,3 inci Full HD Plus dengan resolusi 1.080 x 2.340 piksel dan sudah dilapisi corning gorilla glass 5.

BACA JUGA: Polisikan Haters, Mantan Kekasih Kaesang: Saya Ikuti Kemauan Anda

Dalam hal fotografi juga tidak mengalami perubahan.

Redmi Note 8 2021 masih membawa empat kamera belakang yang masing-masing memilki sensor utama 48 MP, ultrawide 8MP, makro 2MP, dan depth 2MP.

BACA JUGA: Wow, Sekolah Mengemudi Ini Gunakan Mobil Mewah, Ada Bentley dan Porche

Sementara kamera selfie memiliki ukuran sensor 13MP.

Dalam hal performa, Redmi Note 8 2019 menggunakan Snapdragon 665, sedangkam versi terbaru prosesor MediaTek Helio G85 yang ditemani varian RAM 4GB/ROM 64MP dan RAM 4GB/ ROM 128GB.

Perbedaan lainnya juga terletak di sistem operasi, di mana Redmi Note 8 kini menjalankan OS Android 11 dan tampilan antarmuka 12.5.

Baterai Redmi Note 8 2021 tetap hadir dengan kapasitas 4.000mAh dan fast charging 18 W.

Adapun fitur pendukung yang disediakan mulai dari 4G, Dual SIM, slot Micro SD, port jack headphone 3.5mm, dan sensor fingerprint di samping.(ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayu Ting Ting: Memangnya Dia doang yang Punya Barang


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler