Ya Ampun, Murid SD Nunukan Upacara di Tengah Banjir Selutut

Minggu, 02 Oktober 2016 – 19:13 WIB
Murid SD Nunukan Upacara di Tengah Banjir Selutut. Foto: Facebook

jpnn.com - NUNUKAN – Sebuah foto murid SD yang sedang upacara menjadi perhatian netizens sejak Sabtu (1/10) kemarin.

Dalam foto itu terlihat murid SDN  018 di Desa Tepian, Kecamatan Sembakung, Nunukan melaksanakan upacara bendera di tengah banjir.

BACA JUGA: Tolong, Jangan Sebut Madiun Sarang PKI Lagi

Foto itu langsung viral di dunia maya. Netizens pun ramai-ramai mengomentari foto yang menggugah hati itu.

“Sedih melihatnya tapi ga bisa berbuat apa-apa, kami juga dari rakyat kecil. Yang sabar bapak guru dan adik, semoga ada bantuan dari pemerintah.,” tulis akun Facebook bernama Amhel Mhimhine Khiea.

BACA JUGA: Pak Bupati Perintahkan Satpol PP Tindak Tegas Pemulung

Akun bernama Sayid juga melontarkan keprihatinannya.

“Semangat, mereka upacara di SD 018 Sembakung, Kab.Nunukan, Subahanwallah,” tuturnya sembari memberikan emoticon sedih.

BACA JUGA: Pengumuman Penting bagi Yang Punya SIM Hampir Mati

Di sisi lain, Kepala SD 018 Desa Tepian, Kecamatan Sembakung Damra menjelaskan, itu merupakan foto lama.

“Itu foto sepertinya tahun lalu,” ujar Damra kepada Radar Nunukan, Sabtu (1/10).

Ia menambahkan, foto yang sudah tersebar luas itu sebenarnya diambil saat murid-muridnya latihan upacara.

Namun, dia tak menampik bahwa daerahnya memang sering kebanjiran.

“Pada saat ini siswa melakukan bersih-bersih. Ada juga yang melakukan latihan upacara bendera pada saat itu. Jadi, itu yang ada di foto pada saat latihan. Lokasi sebenarnya, sekitar sepuluh meter dari halaman sekolah,” ungkap Darma.

Dia mengatakan, letak SDN 018 berada di Dusun Labion tak jauh dari pesisir Sungai Sembakung.

“Letak lokasi sekolah kami tak jauh dari muara, jika pasang air bisa mencapai halaman sekolah,” katanya.

Hal senada yang disampaikan Camat Sembakung Iskandar. Ia juga membenarkan lokasi sekolah tersebut kerap kebanjiran.

“Memang lokasinya itu tak jauh dari sungai. Kemungkinan, debit air dari hulu sungai Sembakung meningkat ditambah air laut pasang,” ujarnya. (akz/eza/jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oknum PNS Ngamar Bareng Ladies Karaoke, Istri Datang... Duel!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler