Yakinlah, PSMS Medan Bakal Raih Poin di Malang

Minggu, 28 Oktober 2018 – 09:09 WIB
Skuat PSMS menjalani official trainning di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/10/2018). Foto : MO PSMS

jpnn.com, MALANG - Duel antara PSMS Medan kontra Arema FC dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-28 akan tersaji di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (28/10).

Pada laga ini, Ayam Kinantan harus bekerja ekstra keras menghadapi tim tuan rumah.

BACA JUGA: Mitra Kukar vs PSIS: Kembalikan Keangkeran Aji Imbut!

Pasalnya, PSMS datang dengan segala persoalan badai cedera pemain hingga baru menelan kekalahan atas Mitra Kukar di Stadion Teladan, Selasa (23/10/2018) lalu.

Tak hanya itu, PSMS yang kini berada di dasar klasemen harus menjajal Arema yang terus dalam performa terbaiknya dari awal di zona degradasi kini malah nangkring di peringkat 12.

BACA JUGA: Percayakan Posisi Ujung Tombak kepada Osvaldo Haay

Namun, PSMS bukan tim sembarang yang menyerah sebelum bertanding.

Tim ini tetap yakin menunjukkan kerja keras di lapangan hingga mampu meraih poin pada laga tandang seperti lawan Sriwijaya, Persija, Perserui.

BACA JUGA: Hadapi Madura United, Pellu Absen, Ferdinand Dipantau

Pelatih PSMS, Peter Butler mengatakan sangat tahu bagaimana Arema bukan tim yang gampang dikalahkan. Itu didapatnya saat pada putaran I mengarsiteki Persipura.

“Saya tahu Arema saat saya putaran pertama, mereka tim yang bagus. Mereka sudah lolos degradasi, mereka bisa bermain lebih aman. Tapi saya tahu setiap kali datang ke sini, sulit. Mereka selalu bikin siatuasi bahaya untuk banyak tim. Jadi kita harus datang ke sini dengan mentalitas yang yakin,” ujarnya, Sabtu (27/10/2918).

Sementara itu, optimisme yang tinggi juga diapungkan gelandang Shohei Matsunaga.

“Arema tim bagus, kami harus dapat poin. Tidak mudah tapi saya yakin tim bisa mendapatkan tiga poin. Menurut saya di Sriwijaya (laga away) kita bisa dapat poin. Di sini, saya pikir juga bisa,” ungkapnya.

“Kita dalam situasi sulit tapi kita harus lihat ke depan. Makanya saya selalu pikir yang bisa, yakin bisa,” pungkasnya. (nin)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liga 1 2018: Borneo FC Keluhkan Jadwal Padat


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler