Yamaha Lexi LX 155 Meluncur dengan Mesin Baru, Ini Spesifikasinya

Sabtu, 13 Januari 2024 – 11:25 WIB
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Lexi LX 155 di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (12/1). Foto: dok Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Lexi LX 155 di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (12/1).

Generasi baru dari Lexi 125 itu hadir dengan sejumlah pembaruan mulai dari desain, fitur, hingga mesin.

BACA JUGA: Yamaha Indonesia Hentikan Produksi Lexi 125, Stok Tinggal Sedikit

Secara desain, Yamaha Lexi LX 155 terlihat lebih sporty, elegan, dan modern.

Lampu depan dan belakang dengan desain baru, menggunakan teknologi LED yang lebih terang dan awet.

BACA JUGA: Yamaha Meluncurkan Lexi LX 155, Cek Harganya di Sini, Lengkap

Kesan premium bertambah karena dilengkapi blue lenses berbentuk V-Lines pada lampu depan.

Selain itu, terdapat full LCD speedometer dengan desain baru yang futuristik dan informatif.

BACA JUGA: PBNU Dapat Dukungan 8 Unit Yamaha Lexi S

Lexi LX 155 menggendong mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang lebih minim vibrasi dan gesekan, sehingga membuat akselerasi dan performa motor menjadi lebih bertenaga serta responsif.

Mesin generasi terbaru ini terlihat dari desain camshaft, piston dan head serta jalur oli, sehingga menghasilkan performa lebih baik.

Mesin terbaru itu menawarkan tenaga 11.3 kW/8000 rpm dan torsi 14.2 Nm/6500 rpm.

Selain itu, mesin Lexi LX 155 juga telah berteknologi VVA (Variable Valve Actuation), SOHC, 4 valve dan liquid cooled.

Produk itu dilengkapi fitur Stop & Start System yang berfungsi mengurangi konsumsi bahan bakar yang tidak perlu saat motor sedang berhenti.

Terdapat Smart Motor Generator berfungsi membuat suara motor lebih halus saat dinyalakan.

Yamaha Lexi LX 155 juga menggunakan smart key, dan Y-Connect, yang dapat terhubung dengan pengendara melalui smartphone.

Pemilik memperoleh informasi mengenai rekomendasi perawatan motor, konsumsi BBM, lokasi parkir terakhir, notifikasi malfungsi, notifikasi pesan dan telpon masuk yang, ranking berkendara terkait jarak tempuh (mileage) dan konsumsi bensin (eco point), riding log atau histori perjalanan serta Revs Dashboard berpenampilan atraktif.

Lexi LX 155 Connected ABS memiliki sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System) untuk memberikan kenyamanan kepada pengendaranya saat melakukan pengereman saat berkendara dan semakin nyaman dikendarai.

Yamaha Lexi LX 155 juga turut dibekali dengan flat footboard untuk memudahkan pengguna mengakses ruang kaki saat berkendara.

Kenyamanan posisi berkendara turut didukung dengan ruang kaki lega dan desain jok baru lebih rendah dan ramping, sehingga nyaman dikendarai.

Yamaha mengeklaim motor itu memiliki bobot yang cukup ringan, 116-118 kg. Dengan bobot tersebut memberikan kelincahan saat dikendarai dan memudahkan ketika diparkir.

Di Indonesia, motor ini hadir dengan tiga varian yaitu Lexi LX 155 Connected ABS dengan warna Magma Black, sedangkan Lexi LX 155 S Version mempunyai tiga warna yakni Magma Black, Elixir Dark Silver dan Matte Red, serta Lexi LX 155 dengan warna Metallic Black, Matte Grey dan Metallic Red.

Yamaha memasarkan Lexi LX 155 Connected ABS dengan harga Rp29.900.000 OTR Jakarta, Lexi LX 155 S version Rp26.850.000 OTR Jakarta, dan Lexi LX 155 Rp25.350.000 OTR Jakarta. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yamaha Lexi Bersolek, Harganya Naik?


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler