YouTube Terdongkrak Generasi C

Jumat, 22 Maret 2013 – 06:09 WIB
POPULARITAS situs berbagi video, YouTube, dari hari ke hari makin meroket saja. Hitungan terbaru, tiap bulannya situs milik Google itu diakses oleh lebih dari satu miliar pengguna internet.

Perhitungan rata-rata jumlah itu disimpulkan Google pada Rabu (20/3) lalu, atau 5 bulan semenjak Facebook menorehkan jumlah pengunjung yang sama. Saat dibeli Google Inc tahun 2006 senilai USD 1,65 miliar, YouTube diakses rata-rata hanya di kisaran 50 juta pengguna per bulan.

Tapi tiap saat jumlahnya terus bertambah seiring dengan pesatnya perkembangan penggunaan telepon pintar serta tumbuhnya generasi c, atau generasi yang hidupnya sangat tergantung pada produk teknologi dan media sosial. Seperti ditulis Mashable, Kamis (21/3),  generasi C merupakan penggerak utama pesatnya perkembangan YouTube.

Generasi yang lahir di tahun sembilan puluhan dan besar di tahun 2000-an ini sangat kecanduan pada segala jenis konten YouTube. Bukan hanya lewat komputer, 67 persen generasi jenis ini biasanya memiliki dua perangkat pengakses lain, salah satunya adalah smartpohone.

Peningkatan jumlah pengakses diprediksi akan terus berlanjut pada tahun-tahun mendatang. Hal ini seiring dengan terus tumbuhnya industri smartphone dunia yang hingga kini tak menunjukkan bakal melambat.

"Satu dari dua pengguna internet pernah mengakses YouTube. Jika YouTube adalah negara, kami adalah negara terbesar ketiga dunia setelah China dan India," tulis Youtube dalam blog resminya.

YouTube didirikan di California pada Februari 2005 oleh mantan karyawan PayPal:  Chad Hurley, Steve Chen, dan Jawed Karim. Video pertama yang diunggah berjudul "Me at The Zoo" yang menampilkan Jawed Karim saat berada di kebun binatang San Diego. Berbagai media dan survei menempatkan situs ini sebagai tempat mencurahkan berbagai hal mulai dari kebebasan berbicara, berdemokrasi hingga berekspresi.

Bukan hal aneh, lewat YouTube banyak orang biasa tiba-tiba jadi selebriti dadakan dalam waktu singkat. Sebut saja Justin Bieber hingga rapper Korea PSY dengan Gangnam Style-nya. Di Indonesia selebriti YouTube di antaranya Briptu Norman dengan lipsync lagu Chaiyya Chaiyya serta Shinta dan Jojo dengan lipsync lagu keong racun. (pra/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengembangan Nike+Accelerator Libatkan Puluhan Ahli

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler