Yuk! Manfaatkan Bahan Dapur untuk Membuat Masker Wajah

Jumat, 01 Desember 2017 – 15:40 WIB
Alpukat. Foto: pixabay

jpnn.com - Berbagai jenis masker lembaran atau gel praktis bisa dengan mudah kita temui di toko perawatan kesehatan dan kecantikan. 

Namun, jika Anda mempunyai waktu kosong untuk membuat masker dari bahan alami kenapa Anda tidak membuatnya sendiri?

BACA JUGA: NGAKAK: Jurus Maut Merayu Cewek

Berikut ini beberapa jenis masker yang bisa didapatkan dari bahan dapur yang bisa bikin kulit kinclong, seperti dilansir laman Oprah.

1. Susu

BACA JUGA: Cantik dengan Blending Color

Manfaat: Susu mengandung asam laktat, sehingga dengan lembut mengelupas kulit dan  membantu memperbaiki tekstur.

Cara menggunakan: Rendam sebuah kapas di susu dan terapkan di wajah Anda. Bilas setelah 15 menit.

BACA JUGA: Wajah Segar Berkat Facial Madu

2. Madu

Manfaat: Madu adalah humectant yang menarik air ke kulit. Sifat antimikrobanya bisa membantu mencegah infeksi kulit ringan.

Cara menggunakan: Terapkan satu sendok makan madu di atas kulit yang bersih dan biarkan selama 15 sampai 20 menit, lalu bilas.

3. Alpukat

Manfaat: Alpukat kaya akan vitamin A, yang meningkatkan perputaran sel dan merangsang produksi kolagen. Alpukat juga mengandung antioksidan vitamin E, yang baik dalam melawan radikal bebas dan membantu mencegah garis-garis halus.

Cara menggunakan: Campurkan yogurt ½ cangkir; ½ alpukat, tumbuk dan ¼ cangkir madu dalam mangkuk.

Oleskan campuran untuk membersihkan kulit, biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.

4. Putih telur

Manfaat: Protein kolagen dalam putih telur bisa mengencangkan kulit dan mengurangi munculnya garis-garis halus dan pori-pori. (Efek ini bersifat sementara karena protein tidak bisa menembus kulit.

Cara menggunakan: Kocok dua putih telur hingga berbusa, oleskandi kulit, biarkan kering dan bilas.

5. Madu dan Minyak Kelapa

Kombinasikan 1 sendok makan minyak kelapa, 1 sendok makan madu dan ½ sendok teh minyak jojoba dalam mangkuk.

Oleskan campuran untuk membersihkan kulit, biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inspirasi Gaun Batik dari Keindahan Warna Akik


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler