Yuk, Nonton Drama Musikal Bunga Terakhir Badai & Kasih

Sabtu, 15 September 2018 – 01:43 WIB
Dari kiri: Sutradara Sidi Saleh, Ketua PUN Nia Kurnia, aktor Miller Khan, Yanti Airlangga, Niniek L. Karim, Widyawati Sophiaan dan Bebi Romeo di Press Conference PUN Gelar Drama Musikal Bunga Terakhir Badai & Kasih. Foto: PUN

jpnn.com, JAKARTA - Perempuan Untuk Negeri akan menggelar drama musikal bertajuk  Bunga Terakhir Badai & Kasih di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta, 20-21 Oktober 2018.

Event itu dihelat dalam rangka menyambut hari ulang tahun kesembilan Yayasan Perempuan Untuk Negeri.

BACA JUGA: Meisya Siregar Ungkap Alasan Dulu Ogah Dinikahi Bebi Romeo

Beberapa bintang yang akan tampil antara lain Miller Khan, Yanti Airlangga, Niniek L. Karim, Marini SS, Tike Priatna, Aida Nurmala, dan Widyawati Sophiaan.

Bunga Terakhir Badai Kasih merupakan kolaborasi Perempuan Untuk Negeri dengan Ari Tulang & Sidi Saleh sebagai sutradara dan Titien Wattimena selaku penulis naskah.

BACA JUGA: Drama Musikal Bikin Judika Penasaran

Mereka juga dibantu oleh Harry Goro sebagai penata musik. Acara ini juga akan mempertunjukkan penampilan spesial Bunga Terakhir dari Bebi Romeo dan PUNNERS.

Ceritanya bermula ketika Badai jatuh cinta kepada Kasih pada pandangan pertama.

BACA JUGA: Armand Maulana Ditantang Main Drama Musikal

Mereka berkenalan di bukit tempat Kasih mendirikan sebuah taman baca.

Kasih pun menerima ajakan Badai untuk melakukan perjalanan melihat tempat-tempat baru.

Badai merupakan manusia pejalan, sedangkan Kasih adalah perempuan yang sudah lebih dulu mengenal dunia melalui buku-buku yang dia baca.

Perjalanan ke kota dan pantai membawa mereka bertemu manusia-manusia baru dengan segala permasalahan mereka.

Mira dan Tirta yang sedang mencari restu untuk bersatu. Pingkan dan Matindas yang sedang resah karena akan berpisah.

Badai semakin jatuh cinta dan mengajak Kasih seterusnya menjadi bagian dari perjalanannya. Namun, Kasih harus kembali.

Dia dan Badai memiliki pemahaman yang berbeda mengenai rumah.

Bunga terakhir pun dipersembahkan dengan harapan perpisahan tak akan abadi.

Hasil penjualan tiket dari drama musikal ini akan digunakan untuk charity kepada korban gempa Lombok dan juga untuk membantu mendirikan sekolah bagi anak-anak yang kurang beruntung.

Seluruh hasil penjualan tiket akan didonasikan sepenuhnya kepada mereka.

Tiket dapat dibeli di Loket.com mulai 14 September 2018. Harga tiket mulai Rp 300 ribu hingga Rp 2,5 juta. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bebi Romeo Pesimistis Ahmad Dhani Sukses di Politik


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler