Yuki Kato Jadi Sosok Berbeda di Film Dua Surga dalam Cintaku

Jumat, 02 November 2018 – 07:59 WIB
Yuki Kato. Foto: Instagram/Yukikat

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Yuki Kato ikut andil dalam film Dua Surga dalam Cintaku (DSDC). Dalam film yang diadaptasi dari novel karya Atho Al Rahman itu, Yuki Kato akan berperan sebagai Zilka.

Produser sekaligus sutradara Kiki Nuriswan mengatakan, sosok Yuki Kato dinilai pas memerankan sosok Zilka, perempuan yang tengah berusaha keluar dari lembah hitam.

BACA JUGA: Mantan Pacar Akan Menikah, Yuki Kato: Selamat Ya

"Yuki Kato itu cerdas dan kritis. Dalam film ini dia memerankan dua karakter yang berbeda. Sebelum memutuskan berhijab, Zilkha digambarkan sebagai sosok perempuan yang bebas dan cuek, apa adanya Yuki Kato," tutur Kiki Nuriswan saat berbincang santai di sela-sela syukuran film di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (1/11).

"Kemudian, setelah Zilkha berhijab, dia menjadi sosok perempuan yang kalem dan berbeda dari karakter sebelumnya," sambung Kiki.

BACA JUGA: Empat Tahun Menjomlo, Yuki Kato: Bosan Coy!


Syukuran film Dua Cinta dalam Surgaku di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Foto: Djainab Natalia Saroh/JPNN

Sementara menurut Etty Kadriwaty, selaku executif produser dan juga istri almarhum Atho Al Rahman, sosok Yuki Kato itu mencerminkan perempuan milenial saat ini.

BACA JUGA: Kabar Dipacari Rio Haryanto, Begini Kata Yuki Kato

"Saat reading, dia (Yuki Kato) yang mengusulkan untuk menjadi dirinya sendiri sebagai sosok Zilkha sebelum berhijab. Dan memilih dia juga karena followernya (di media sosial) cukup banyak ya," ujar Etty.

Film Dua Surga dalam Cintaku (DSDC) baru akan memulai syutingnya pada 4 November 2018. Setting pertama, para pemain akan melakukan syuting di Makkah dan Madinah selama sembilan hari. Film yang diproduksi Cakrawala Studio Film (CSF) ini bercerita tentang tokoh Arham, seorang mahasiswa tingkat akhir dari sebuah universitas Islam di Jakarta. mempunyai teman kecil bernama Husna. Mereka diam-diam saling mencintai.

Sampai suatu hari mereka saling menyadari bahwa telah jatuh cinta. Mereka melanjutkan ke jenjang pernikahan. Ternyata, Husna mempunya penyakit akut, yaitu kanker otak. Husna juga divonis hidupnya tidak akan lama. Arham bertekad untuk menemani Husna sampai akhir hayatnya. Husna dan keluarganya mendorong Arham untuk melanjutkan pendidikannya. Dengan berat hati, akhirnya Arham move on berpisah dengan istri tercinta untuk menyelesaikan studinya.

Zilkha seorang wanita muda yang sempat terjerumus ke dunia hitam, berusaha untuk berhijrah ke jalan yang benar. Dia membutuhkan seorang lelaki yang bisa dijadikan pembimbing ke kehidupannya yang lebih baik. Pertemuannya dengan Arham, memberi harapan kepada Zilka lelaki yang diharapkan menjadi pembimbing hidupnya. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yuki Kato Jalani Puasa 16 Jam


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler