Yuso Yogyakarta Tantang Eka Mandiri Jaya di Final Livoli Divisi Satu 2023

Sabtu, 14 Oktober 2023 – 22:26 WIB
Skuad Yuso Yogyakarta saat berlaga melawan Ganevo SC di GOR Poltekpar Lombok Tengah, NTB, Sabtu (14/10/2023). Foto: Dokumentasi PBVSI

jpnn.com, JAKARTA - Yuso Yogyakarta menembus partai final Kejurnas Bola Voli Antarklub (Livoli) Divisi Satu 2023.

Tim asal kota Pelajar itu melangkah ke partai pemungkas seusai mengalahkan Ganevo SC dengan skor 3-0 (25-23, 25-23, 25-16).

BACA JUGA: PBVSI Kembali Menunjuk Magetan sebagai Tuan Rumah Livoli Divisi Utama 2023

Dalam laga yang digelar di GOR Poltekpar Lombok Tengah, NTB, Sabtu (14/10/2023), Ogi Alexander menjadi bintang kemenangan dengan mengemas 24 angka.

Adapun Ryno Viagustama menambahkan di belakang Ogi dengan raihan 19 poin.

BACA JUGA: Promosi ke Livoli Divisi Satu, Bukti Regenerasi Yuso Yogyakarta Berjalan Baik

Pelatih Yuso Yogyakarta, Endry Oktaviantono mengaku senang bisa mengantarkan tim Yuso Yogyakarta melangkah ke partai puncak.

Mantan pevoli nasional itu mengaku melakukan persiapan dengan mantang sebelum menghadapi Ganevo.

BACA JUGA: Bermain Aman, Yuso Yogyakarta Melangkah ke Semifinal Livoli Divisi Satu 2023

“Kami sudah mempelajari kelemahan Ganevo mulai dari receive, block dan serangan. Kami berlatih lebih fokus sebelum bertemu mereka di semifinal," ungkap Endry.

Dengan kemenangan ini Yuso Yogyakarta akan jumpa Eka Mandiri Jaya di partai puncak. 

Wisnu Pradana dan kawan-kawan tercatat melangkah ke final seusai mengalahkan Singo Yudha Kutai Barat melalui pertarungan ketat dengan skor 3-1 (27-25, 24-26, 27-25, 29-27).(pbvsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler