Yustinus Pae Mengaku Sempat Kesulitan Adaptasi Gaya Main Simon McMenemy

Jumat, 08 Maret 2019 – 22:37 WIB
Yustinus Pae, fullback timnas yang sempat kesulitan adaptasi. foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia senior memasuki babak baru di bawah polesan pelatih Simon McMenemy. Sistem dan taktik permainan Skuat Garuda, dipastikan berubah total.

Yustinus Pae, Fullback Timnas asal klub Persipura Jayapura itu mengaku sedikit kesulitan beradaptasi dengan gaya main pelatih asal Skotlandia tersebut.

BACA JUGA: Spaso Sebut Dibawah Asuhan Simon McMenemy Pemain Mudah Adaptasi

"Tadi sudah masuk dengan pola (4-4-2, red) diamond, ya, kami agak kesulitan," ungkapnya, usai sesi latihan, di Stadion Madya, Senayan, Jumat (8/3) malam.

Dia menjelaskan, selama bermain di Liga Indonesia dan klub, tak pernah mendapatkan sistem permainan 4-4-2 diamond.

BACA JUGA: Timnas Jalani Latihan Tertutup Sebelum Bertolak ke Australia

"Kami biasa dengan pola 4-3-3 dan 4-2-1-3. Tapi kami akan berusaha ikut apa yang coach mau," tegasnya.

Karena itu, dia berusaha keras untuk bisa cepat beradaptasi dengan permainan yang diminta Pelatih asal Skotlandia tersebut. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Indra Sjafri Soal Ezra Walian: Etikanya, Klub yang Mengizinkan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dapat Bonus dari Presiden, Firza Andika Ingin Berangkatkan Orang Tua Naik Haji


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler