Zulhas Minta Hatta Rajasa Jabat Ketua MPP PAN

Selasa, 11 Februari 2020 – 20:50 WIB
Ketum DPP PAN Zulkifli Hasan. Foto: JPNN.com

jpnn.com, KENDARI - Zulkifli Hasan terpilih menjadi ketua umum PAN 2020-2025 dalam Kongres V PAN, Selasa (11/2), di Hotel Claro, Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Zulkifli pun mengajak mantan ketua Umum PAN Hatta Rajasa untuk menjadi ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN.

BACA JUGA: Raih 331 Suara, Zulkifli Hasan Kembali Terpilih Menjadi Ketum PAN

"Saya minta Pak Hatta jadi ketua MPP. Saudara-saudara setuju tidak?," kata Zulkifli berpidato usai terpilih sebagai ketum PAN, Selasa (11/2), malam.

Peserta kongres pun menjawab setuju.

BACA JUGA: Zulkifli Hasan Minta Kader PAN Doakan Temannya yang di Balik Jeruji Besi

Zulkifli lantas mengucapkan terima kasih kepada Hatta, Sutrisno Bachir, Asman Abnur, Drajad Wibowo, Tjatur Sapto Edy, para ketua dan sekretaris DPW, serta ketua DPD PAN.

"Zulhas sendiri tentu tidak dapat berbuat apa-apa, tetapi ini perjuangan teman-teman, senior-senior, ada Mas Tris Pak Hatta, Asman Abnur, Drajad, Tjatur, semua saja," ungkap mantan ketua MPR itu.

BACA JUGA: Pengamat: Amien Rais Masih Punya Pengaruh Menentukan Ketum PAN

Tak lupa Zulhas mengucap terima kasih kepada istri, anak, dan menantunya yang telah memberikan kekuatan kepadanya dalam menghadapi semuanya. Juga kepada Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais.

"Tentu ini semua karena pendiri partai, mentor, tokoh reformasi Pak Amien Rais," katanya.

Dia menyatakan bahwa sebagaimana yang disampaikan Amien, pertarungan itu seperti smackdown, kadang ada luka-luka sedikit, tetapi setelah itu bersatu kembali.

"Mari bersatu kembali bersama-sama membangun partai yang kita cintai," ujarnya.

"Kemenangan ini kemenangan saudara-saudara, kemenangan DPD, DPW. Mas Tris, Pak Hatta, saudara-saudara, kawal  saya sebagaimana janji saya mengabdikan diri saya lima tahun," ungkap Zulhas. (boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler