Zulkifli Ajak Pejabat Contoh Sikap Agus Salim

Selasa, 11 September 2018 – 19:55 WIB
Ketua MPR Zulkifli Hasan. Foto: Humas MPR

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan mengajak para pemimpin untuk meniru teladan yang dicontohkan oleh para pendiri bangsa. Salah satunya Menteri Luar Negeri Ketiga, Haji Agus Salim.

"Memimpin itu adalah jalan untuk menderita, memimpin dengan memajukan Indonesia, itu kuote Agus Salim," ujar Zulkifli saat Kongres Nasional Pemuda Agama Khonghucu Indonesia (PAKIN) di Hotel Balairung, Matraman Raya, Jakarta Timur, Selasa (11/9).

BACA JUGA: Inilah Tokoh Penerima Penghargaan Pembayar Pajak Panutan

Dia menegaskan menjadi pemimpin adalah jalan untuk menderita yang penting indonesia maju.

"Itulah pemimpin Indonesia, bicara soal kemajuan intelektual demi kemajuan Indonesia," jelasnya.

BACA JUGA: Miing Bagito...Dari Pelawak ke Politisi, Dari PDIP ke PAN

Zulkifli menjelaskan bahwa Agus Salim lebih mengutamakan kepentingan bangsa dan negara ketimbang pribadi.

Menurut Zulkifli, hal itu terbukti sepanjang hayat Agus tak pernah memiliki rumah sendiri, dan hidupnya penuh dengan kesederhanaan.

BACA JUGA: Yang Terjadi Ketika Ketua MPR Meninjau Lokasi Gempa Lombok

Namun, ujar Zulkfili, Agus akan marah kalau temannya bilang dia miskin. "Saya tidak miskin, saya hanya tidak punya uang," beber Zulkifli menirukan Agus Salim.

Nah, Zulkifli menuturkan, agar para pemimpin bisa mementingkan kepentingan bangsa dan negara ketimbang pribadi layaknya Agus, mereka harus berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila.

"Pancasila adalah perilaku, karena Pancasila pancasila adalah pandangan hidup yang dipegang oleh seluruh rakyat Indonesia," ungkapnya.

Dia mengatakan jika berpegang kepada Pancasila maka Indonesia akan aman, maju, mengetahui kewajiban, hak dan tanggung jawab. "Jadi, perilakunya harus Pancasila," tegasnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua MPR Menyapa Warga Korban Gempa Lombok di RSUD


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler