Zulkifli Hasan Imbau Kader PAN Terus Bantu Masyarakat

Sabtu, 30 Mei 2020 – 04:20 WIB
Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen PAN Eddy Soeparno (kanan). Foto: Dok Pri

jpnn.com, JAKARTA - Pandemi virus corona (covid-19) membuat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN tidak bisa melakukan halalbihalal secara tatap muka, tetapi via online.

Setelah menggelar halalbihalal dengan para pengurus DPW, DPD, dan anggota DPRD provinsi dan kabupaten/kota seluruh Jawa dan Sumatera, DPP PAN melakukan hal yang sama dengan beberapa pengurus provinsi.

BACA JUGA: Yandri PAN Ajak Masyarakat Antisipasi Krisis Pangan dengan Memanfaatkan Pekarangan

Di antaranya adalah Kalimantan, Sulawesi, Papua, Papua Barat, NTT, NTB, Bali, Maluku, dan Maluku Utara.

Acara dipandu langsung oleh Ketum PAN Zulkifli Hasan dari Kantor DPP PAN di Jakarta.

BACA JUGA: Kurangi Beban Masyarakat, PAN Bagikan Bantuan Sembako

Acara itu juga diikuti oleh Sekjen PAN Eddy Soeparno, Waketum PAN Yandri Susanto, dan Viva Yoga Mauladi.

Elite PAN yang ikut hadir secara virtual antara lain Ketua MPP Hatta Rajasa, Ketua Dewan Kehormatan Soetrisno Bachir, dan Ketua Dewan Pakar Drajat Wibowo.

"Meskipun masih dalam suasana covid-19, siang ini kami kembali bisa melakukan silaturahmi meskipun hanya melalui virtual," kata Zulkifli, Jumat (29/5).

Dalam kesempatan itu Zulkifli kembali menegaskan bahwa sikap PAN adalah amar ma'ruf nahi munkar.

Dia menambahkan, hubungan PAN dengan  pemerintah saat ini adalah sebagai mitra kritis yang konstruktif.

Menurut Zulkifli, PAN dalam melakukan kritik kepada pemerintah adalah untuk perbaikan, bukan menjatuhkan.

Dia juga mengimbau semua kader PAN di seluruh daerah, terutama para anggota DPR RI dan DPRD, untuk bersatu membantu pemerintah mengatasi persoalan covid-19.

“Membantu kesulitan masyarakat dengan segala kemampuan yang ada," kata Zulkifli.

Wakil ketua MPR RI itu juga mengimbau kerja-kerja organisasi harus terus berjalan meskipun di tengah pandemi covid-19.

"Kondisi covid-19 ini hendaknya tidak menghalangi atau menghambat kita untuk terus bekerja dan melakukan konsolidasi. Sebab, tidak terasa pemilu sudah tidak lama lagi," katanya.

Zulkifli mengingatkan bahwa kongres sudah selesai dengan segala dinamika. Dia pun mengajak semua pihak untuk membuka lembaran baru dengan tetap menjaga soliditas kader. 

“Sebab, yang kita hadapi saat tidak ringan. Mari kita bersama-sama untuk membangun partai ini untuk mewujudkan cita-cita partai yakni masyarakat yang adil dan makmur," tegas Zulkifli. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler