2 Mobil Listrik BMW Segera Masuk Pasar Global
jpnn.com - BMW bersiap memanaskan persaingan di pasar kendaraan listrik global dengan menyiapkan dua produk terbaru mereka, yaitu iX dan i4.
Kedua mobil listrik tersebut berjenis sport activity vehicle (SAV), dan akan dirilis pada November mendatang.
BMW iX dan i4 diklaim memiliki interior lapang dan mewah.
BMW iX akan diluncurkan dengan dua pilihan varian model, yakni BMW iX xDrive50 dan xDrive40.
Keduanya dilengkapi dengan sistem penggerak semua roda listrik, tetapi dengan output tenaga yang berbeda.
"Efisiensi teknologi penggerak yang dipasangkan dengan sel baterai terbaru menghasilkan rentang perhitungan WLTP hingga 630 kilometer (391 mil) di BMW iX xDrive50 dan 425 kilometer (264 mil) di BMW iX xDrive40," kata BMW dalam pernyataan resmi.
Sementara itu, BMW i4 juga hadir dalam dua varian model, yakni BMW i4 M50 dan BMW i4 eDrive40.
Mengusung penggerak semua roda, iX M50 memiliki jangkauan hingga 510 kilometer, sedangkan BMW i4 eDrive40 bisa bergerak sejauh 590 km. (rdo/jpnn)