2009, Jakarta 57 Kali Teror Bom
Selasa, 29 Desember 2009 – 20:12 WIB
Namun demikian tak semua teror berhasil dicegah sempurna, terbukti 17 Juli lalu ledakan bom terjadi di Mega Kuningan, yang menyebabkan sembilan korban meninggal dunia dan puluhan lainnya luka-luka. Bom bunuh diri ini, membuat kepercayaan dunia terhadap keamanan Indonesia menurun. Tidak berselang lama, polri membekuk gembong tersangka pelaku teror yang diduga kuat mengotaki peledakan bom di Jakarta dan sejumlah daerah di Indonesia, yakni duo tersangka teror bom asal negeri jiran Malaysia, DR Azhari dan Noordin M Top, serta sejumlah tersangka lain.
Terakhir Kamis (24/12) lalu, mabes Polri menangkap Baridin dan anaknya Atta, mertua dan ipar Noordin. Dua pria yang tertangkap di Garut Selatan itu kini telah ditetapkan sebagai tersangka. Tuduhannya melindungi Noordin dan menyimpan bahan peledak. (zul/jpnn)