3 Bulan Blusukan, ini Hasil yang Dirasakan Sandiaga Uno
jpnn.com - jpnn.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, telah berkeliling dengan pasangannya Anies Baswedan, menyusuri pelosok-pelosok di Ibu Kota dalam tiga bulan terakhir
"Hasilnya, kami melihat banyak warga yang merasa tak menjadi bagian dari pembangunan," ucap Sandi saat memberi sambutan pada rapat kader Partai Gerindra yang mengangkat tema, 'Kader Gerindra DKI Jakarta siap memenangkan Pilkada DKI 2017 dan pemilihan presiden 2019' di JIExpo Kemayoran, Minggu (8/1).
Sandi mengatakan, penilaiannya bukan hanya sekadar opini. Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto juga telah melihat langsung nasib rakyat kecil yang terpinggirkan.
Contoh nyata seperti yang dialami warga Kampung Akuarium, Jakarta Utara. Mereka menjadi korban gusuran, yang kini masih bertahan di puing-puing bangunan yang ada.
Prabowo diketahui berkunjung ke Kampung Akuarium, Sabtu (7/1) kemarin, bersama calon Gubernur DKI Anies Baswedan dan Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik.
"Bapak (Prabowo,red) sudah mlihat di Kampung Aquarium, mereka merasa tak diperhatikan pemimpinnya," ujar Sandi di hadapan Prabowo dan ribuan kader Gerindra yang hadir.
Melihat kenyataan yang ada, Sandi berjanji bersama Anies bakal membawa perubahan, jika nanti terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
"Insya Allah Anies-Sandi bawa perubahan, agar DKI lebih sejahtera lagi, makmur kotanya, bahagia warganya," ucap Sandi.(gir/jpnn)