5 Tips Berpakaian Agar Terlihat Lebih Langsing
jpnn.com - Kaum perempuan sering tak percaya diri, khawatir terlihat tambah gemuk. Tak jarang, meski sudah membongkar lemari pakaian, mereka tetap tidak menemukan pakaian yang cocok karena takut terlihat gemuk.
Apalagi jika tampil di depan pasangan. Tentu ingin terlihat lebih ramping dan cantik. Sebetulnya ada tips dan trik cara berpakaian agar terlihat lebih ramping dari mulai cara memilih alas kaki, motif pakaian, jenis dan warna seperti dilansir dari Boldsky, Minggu (26/11).
1. Motif Garis Lurus
Jika sudah gemuk, maka jangan sekali-sekali memilih pakaian motof garis-garis mendatar. Hal itu akan membuat tubuh terkesan melebar ke samping. Karena itu, bisa mencoba memilih motif garis-garis panjang ke bawah dari mulai atasan, kemeja, rok, atau celana panjang. Tentu dengan begitu, tampilan akan terlihat lebih kurus.
2. Shrugs
Shrugs adalah jenis pakaian semacam rompi dan mirip cardigan. Bedanya, shrugs bertujuan agar bahu terlihat lebih terangkat sehingga tubuh lebih bersiluet. Shrugs bisa dipakai untuk menutupi menutupi lengan, punggung, dan bahu. Bisa dipadukan dengan dress atau atasan tanpa lengan.
3. Rok Panjang Pensil
Rok panjang pensil polos tanpa motif dan warna gelap tentu membuat bagian kaki dan paha terlihat lebih kecil. Sehingga penampilan akan membuat perempuan lebih ramping.
4. Atasan Kerah V-Neck yang Dalam
Pilih pakaian baik kaos atau kemeja dengn kerah berbentuk V-Neck yang sedikit lebih panjang atau dalam. Sehingga memberi kesan berleher jenjang dan nampak lebih tinggi. Selain itu, perempuan akan lebih terlihat seksi karena sedikit menonjolkan bagian tulang di bahu.
5. Alas Kaki Heels
Dengan menggunakan sepatu atau sandal heels tentu akan membuat tubuh lebih tinggi. Sebaiknya gunakan heels runcing atau pensil, bukan weges. Sehingga tampilan terlihat lebih jenjang dam ramping. (ika/JPC)