Ada Wajib Militer, Peserta BWF World Tour Finals 2024 Berubah
jpnn.com - DAFTAR kontestan BWF World Tour Finals 2024, yang akan digelar di Hangzhou, China, 11-15 Desember mengalami perubahan.
Satu ganda campuran, yakni Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea) batal tampil, memilih keluar.
Itu lantaran Kim Won Ho terdaftar untuk mengikuti wajib militer di Negeri Ginseng.
"Ganda campuran Jepang Hiroki Midorikawa/Natsu Saito, yang finis di luar posisi kualifikasi di Race to Finals, dipromosikan ke 8 Besar menggantikan Kim Won Ho/Jeong Na Eun. Pasangan Korea tersebut memilih keluar karena Kim terdaftar untuk wajib militer," bunyi keterangan pihak BWF.
Di luar itu, seluruh kontestan di sudah final.
BWF World Tour Finals 2024 menyediakan hadiah sebesar USD 2,5 juta.
Undian penyisihan grup akan dilakukan pada 7 Desember di Intercontinental Hotel, Hangzhou. (bwf/jpnn)
Kontestan BWF World Tour Finals 2024
bwf