Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Air dan Lumpur Sulitkan Anjing Pelacak Cari Korban Longsoran

Senin, 15 Desember 2014 – 16:06 WIB
Air dan Lumpur Sulitkan Anjing Pelacak Cari Korban Longsoran - JPNN.COM
MEMANTAU: Presiden Joko Widodo meninjau proses pencarian korban. Foto: Agus Suparto/Setpres

jpnn.com - JAKARTA - Kepolisian menerjunkan anjing pelacak dari Unit Satwa (K9)  Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri untuk melacak para korban tanah longsor di Banjarnegara, Jawa Tengah. Hanya saja, meski penciuman anjing pelacak dikenal tajam namun tetap ada kendala dalam pencarian korban yang masih tertimbung longsoran.

Menurut Kabag Penum Mabes Polri, Kombes Agus Rianto, unit anjing pelacak memang sudah berhasil mengidentifikasi satu lokasi korban yang masih tertimbun longsoran. Namun, medan yang tertutup air dan lumpur  menyulitkan penciuman anjing pelacak. "Sehingga penginderaan dan penciuman satwa kami tidak maksimal," katanya di Mabes Polri, Senin (15/12).

Meski demikian Polri tak patah arang. Upaya maksimal untuk membantu menemukan sejumlah korban yang masih hilang masih terus dilakukan bersama tim lain di lapangan. “Kita terus berupaya maksimal," ujar Agus.

Selain itu, Mabes Polri juga masih menunggu laporan dari tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jawa Tengah yang sudah diterjunkan ke lokasi bencana. Mabes Polri memang tak mengirimkan tim DVI, karena sementara ini sudah ada tim serupa dari Polda Jateng.

"DVI masih kita kirimkan dari Polda Jateng, karena korban masih bisa dikenali. Jadi, DVI Polri masih menunggu perkembangan dari DVI Jateng," katanya.
Longsor ini menelan puluhan korban jiwa dan kerugian materil. Beberapa warga masih dinyatakan hilang.

Musibah ini juga membuah Mabes Polri prihatin. "Kapolri serta seluruh jajaran berbelasungkawa dan keprihatinan yang mendalam atas peristiwa yang terjadi di Banjarnegara," kata Agus.(boy/jpnn)

 

JAKARTA - Kepolisian menerjunkan anjing pelacak dari Unit Satwa (K9)  Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri untuk melacak para korban

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close