Al Ghazali dan Alyssa Daguise Nikah Siri? Ahmad Dhani: Ya, Mungkin

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ahmad Dhani tampak enggan menanggapi kabar putranya, Al Ghazali dan Alyssa Daguise sudah menikah siri.
Bapak lima anak itu sempat ragu-ragu saat menjawab pertanyaan awak media perihal rumor tersebut.
"Ya mungkin nikah siri. Ya, enggak tahu," kata Ahmad Dhani, dikutip dari kanal SCTV di YouTube, Jumat (11/2).
Dia pun meminta awak media untuk menanyakan langsung soal rumor itu kepada Al Ghazali.
"Tanya sama orangnya dong," kata pentolan Dewa 19 itu.
Sebelumnya, suami Mulan Jameela itu sempat mengungkapkan soal rencana pernikahan Al Ghazali dan Alyssa.
Dia juga tidak mempermasalahkan jika putra sulungnya itu memilih untuk menikah siri terlebih dahulu.
"Ya sebagai bentuk keseriusan, saya dahulu juga nikah 25 tahun," tutur Ahmad Dhani. (jlo/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: