Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Al Mulai Rambah Dunia Akting

Minggu, 11 Mei 2014 – 02:45 WIB
Al Mulai Rambah Dunia Akting - JPNN.COM
AHMAD Al Ghazali atau yang akrab disapa Al mulai merambah karir ke dunia akting. INDOPOS/JPNN.com

jpnn.com - AHMAD Al Ghazali atau yang akrab disapa Al mulai merambah karir ke dunia akting. Anak sulung pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu mengaku tertarik berakting karena kebetulan perannya tidak jauh berbeda dari karakter aslinya. ’’Di film Runaway nanti itu karakternya aku banget sih.

Kalem, nggak banyak omong,’’ ucap Al seperti yang dilansir INDOPOS (Grup JPNN.com), Sabtu (10/5).

Al sendiri mengaku memutuskan main film karena melihat dunia akting sebagai profesi yang seru. Dia pun antusias menjelaskan film yang sedang dalam tahap penggarapan itu akan bergenre action yang dibumbui cerita romantis. ’’Prosesnya sudah dimulai sejak beberapa minggu kemarin. Sudah belajar akting sama orang,’’ jelasnya.

Setelah menjalani proses reading dan latihan fisik, Al bakal memulai pengambilan gambar perdana itu di Hong kong. Dia akan menetap di Hong Kong selama dua minggu untuk proses syuting tersebut. ’’Berangkat Kamis (8/5), sampai tanggal 24 nanti,’’ tambah Eksekutif Produser Maxima Pictures Yoen K.

Rencananya, proses syuting film arahan sutradara Guntur Soeharjanto itu akan dimulai pada Sabtu (10/5) hari ini. Selain Al dan Edward Akbar, Runaway juga akan dibintangi oleh Tatjana Saphira. Hong Kong dipilih sebagai lokasi karena negara tersebut sering menjadi latar film-film action era 90-an hingga saat ini. Untuk film perdananya itu, Al mengaku sudah belajar berbagai disiplin ilmu bela diri. Antara lain, wushu dan boxing. (ash)

AHMAD Al Ghazali atau yang akrab disapa Al mulai merambah karir ke dunia akting. Anak sulung pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu mengaku tertarik

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News