Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Alami Cedera, Bagas Adi Nugroho Absen Latihan

Kamis, 16 Agustus 2018 – 16:52 WIB
Alami Cedera, Bagas Adi Nugroho Absen Latihan - JPNN.COM
Bagas Adi Nugroho. Foto: jawapos

jpnn.com, JAKARTA - Bagas Adi Nugroho diperkirakan bakal absen memperkuat Timnas Indonesia kontra Laos di Asian Games 2018 pada 17 Agustus besok.

Pemain bertahan tersebut terpaksa absen latihan karena mengalami cedera, saat timnas kalah 1-2 dari Palestina, Rabu (15/8).

Bagas tak terlihat dalam sesi latihan Kamis (16/8) ini. Dia ternyata sedang berada di rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan magnetic resonance imaging (MRI).

"Benar memang hari ini Bagas tidak ikut latihan. Dari hasil pemeriksaan awal dia engkel. Jadi kami mau bawa ke rumah sakit untuk MRI, lihat kondisinya," ungkap dokter Timnas Indonesia Syarief Alwi.

Bagas Adi sejatinya diturunkan untuk menempati posisi yang biasanya dimainkan oleh Rezaldi Hehanussa. Tapi, Bagas tak bisa main 90 menit setelah ditarik keluar menit ke-70 karena mengalami cedera akibat berbenturan dengan pemain lawan.

Melihat riwayat cederanya selama ini, engkel kiri Bagas memang pernah kena juga pada 2017 lalu. Karena itu, dia kemungkinan tak bisa tampil di sisa laga skuat Garuda Muda.

Selanjutnya, Timnas akan menghadapi laga hidup mati melawan Laos pada 17 Agustus. Gagal tiga poin, maka dipastikan skuat Garuda kansnya makin menipis untuk lolos. (dkk/jpnn)

Bagas Adi Nugroho diperkirakan bakal absen memperkuat Timnas Indonesia kontra Laos di Asian Games 2018 pada 17 Agustus besok.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News