Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Album ke-22, Slank Ingin Kembali ke Nuansa 'Kampungan'

Minggu, 06 November 2016 – 22:41 WIB
Album ke-22, Slank Ingin Kembali ke Nuansa 'Kampungan' - JPNN.COM
Bimbim Slank. Foto: Dedi Yondra/JawaPos.com

jpnn.com - SLANK akhirnya mengumumkan rencana perilisan album terbaru. Album ke-22 band kenamaan tersebut bakal diluncurkan bulan depan.

"Kami akan rilis album baru Desember, saat peringatan ulang tahun Slank," kata Bimbim kepada JawaPos.com di Potlot, Jakarta Selatan.

Proses produksi album anyar band yang kini diisi Bimbim, Kaka, Ivanka, Ridho, dan Abdee nyaris rampung. Menurut Bimbim si penggebuk drum itu, Slank telah merekam 13 lagu sebagai materi untuk album itu. Rencananya materi tersebut akan diproduseri Steve Lillywhite.

"Sudah 13 lagu selesai direkam. Sekarang masih dengar ulang lagi dan revisi," jelas Bimbim.

Pria 49 tahun itu memberi sedikit bocoran tentang album baru Slank. Bimbim menyebut materi yang sedang dikerjakan lebih rock. Dia dan yang lainnya ingin mengembalikan Slank ke nuansa hardrock layaknya album Kampungan yang dipasarkan tahun 1991.

Sedangkan soal lirik-lirik yang diangkat untuk album terbaru, Slank mengangkat banyak tema. Seperti lingkungan, sosial, politik, hingga percintaan.

"Banyak unek-unek, kayak lingkungan, masalah demokrasi, pelecehan seksual, tapi dibahas ringan," imbuh Bimbim.

Album ke-22 Slank ini sementara waktu dikerjakan hanya oleh empat personel. Sang gitaris Abdee harus absen karena masih dalam masa istirahat dan pemulihan dari penyakit ginjal. Bimbim pun berharap Abdee segera sembuh dan bisa terlibat dalam album baru ini. (ded/jpg/jpnn)

SLANK akhirnya mengumumkan rencana perilisan album terbaru. Album ke-22 band kenamaan tersebut bakal diluncurkan bulan depan. "Kami akan rilis

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close