Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Alfa Romeo Junior Veloce Segera Mengaspal, Dibekali Motor Listrik 280 Hp

Jumat, 21 Juni 2024 – 22:25 WIB
Alfa Romeo Junior Veloce Segera Mengaspal, Dibekali Motor Listrik 280 Hp - JPNN.COM
Alfa Romeo Junior Veloce segera mengaspal. Foto: Alfa Romeo

jpnn.com - Alfa Romeo bersiap merilis mobil listrik terbaru yang akan menjadi varian tertinggi dari Alfa Romeo Junior, yaitu Veloce.

Alfa Romeo saat ini sedang menguji jalan Veloce untuk tahap akhir.

Disebutkan Alfa Romeo Veloce akan dibekali dengan motor listrik berdaya 280 Hp.

Dengan menggunakan motor listrik, Junior Veloce diklaim bakal dapat menyemburkan tenaga hingga 207 kW atau 280 Hp dengan torsi maksimalnya mencapai 345 Nm.

Dalam pengujian tersebut, Alfa Romeo mengizinkan pembalap turut merasakan kinerja Junior Veloce di sepanjang 20 km.

Selain tampilan sporty, Junior Veloce juga diperkuat sistem pengereman dan suspensi yang disetel sedemikian rupa.

Hasilnya, tidak hanya memberikan cengkeraman baik, tetapi juga kestabilan saat berkendara kencang berkat komponen tambahan

Kendaraan tersebut memiliki cakram depan 360mm dengan performa yang tinggi, berkat hadirnya kaliper monoblok empat piston yang disediakan. (arenaev/ant/jpnn)


Alfa Romeo bersiap merilis mobil listrik terbaru yang akan menjadi varian tertinggi dari Alfa Romeo Junior, yaitu Veloce.

Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News