Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Alumni KUR Pasti Jadi Pengusaha Menengah

Sabtu, 03 September 2011 – 01:21 WIB
Alumni KUR Pasti Jadi Pengusaha Menengah - JPNN.COM
Dia melanjutkan, pemerintah menggelontorkan dana KUR sebesar Rp 20 triliun setiap tahun. Diperkirakan, target Rp 20 triliun tersebut akan terlampaui pada tahun 2011 ini. Sehingga pemerintah berencana untuk menaikkan anggaran KUR menjadi Rp 30 triliun pada 2012 mendatang. ”Kita akan coba secara bertahap dulu mulai 2012,” kata Hatta.

Calon besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini meminta perbankan dan lima kementerian yakni Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kementerian Pertanian, Kementerian Kehutanan, Kementerian Perdagangan, serta Ke menterian Perin dus trian untuk serius melakukan pembinaan kepada debitur KUR untuk berusaha di sektor masing-masing.

”Perbankan kita diminta menyalurkan sekuarng-kurangnya 25 persen di usaha hulunya. Misal, dalam pertanian dia betulbetul bercocok tanam, bukan berdagang. Kalau nelayan, ya menangkap ikannya,” jelas Hatta.

Ditambahkannya, masyarakat sungguh ingin berusaha tetapi tidak memiliki jaminan harus diberi pinjaman KUR oleh perbankan. Jangan sampai mereka tidak mendapat pinjaman gara-gara tidak punya jaminan. Sebab dengan program KUR, pemerintah sudah sudah menjamin dalam bentuk asuransi sebesar 80 persen.

JAKARTA - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa yakin program Kredit Usaha Rakyat (KUR) mampu menciptakan ribuan pengusaha kelas menengah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close