Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anggap Pengalaman Berharga, Filipina Tak Kecewa

Selasa, 08 Oktober 2013 – 21:50 WIB
Anggap Pengalaman Berharga, Filipina Tak Kecewa - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Tim Filipina U-19 menderita kekalahan telak 0-4 dari Korea Selatan (Korsel) dalam ajang kualifikasi AFC Cup U-19  Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Selasa (8/10). Meski kalah, Filipina tetap enjoy karena mereka menganggap kekalahan itu sebagai pengalaman berharga.

"Bagi kami pertandingan ini menjadi pengalaman berharga. Pertandingan melawan tim terbaik selalu menyenangkan," kata pelatih Filipina, Marlon Manos Maro, usai pertandingan.

Ia mengungkapkan, tekanan di pertandingan ini bisa menjadi pengalaman baik untuk meningkat kualitas Timnas Filipina. "Kami berharap bisa  meningkat lebih jauh di pertandingan selanjutnnya," ungkap Marlon.

Sementara itu, kapten Filipina Daniel Bernan Reyes Gadia mengaku cukup bisa menerima kekalahan. Gadia tidak terlalu kecewa karena karena sudah lama menantikan pertandingan melawan Korsel.

"Ini mimpi yang menjadi kenyataaan bisa bertanding melawan Korsel," ujar Gadia. (abu/jpnn)

 

JAKARTA - Tim Filipina U-19 menderita kekalahan telak 0-4 dari Korea Selatan (Korsel) dalam ajang kualifikasi AFC Cup U-19  Stadion Utama Gelora

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News