Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anggun: Nasionalisme Bukan Sekadar Punya Paspor Indonesia

Jumat, 19 Agustus 2016 – 13:11 WIB
Anggun: Nasionalisme Bukan Sekadar Punya Paspor Indonesia - JPNN.COM
Anggun C. Sasmi. Foto: dok. Jawa Pos/JPNN

jpnn.com - PENYANYI Anggun C Sasmi mengatakan, rasa nasionalisme tidak hanya sekedar mempunyai paspor Indonesia atau memakai baju tradisional. Bahkan, banyak warga negara Indonesia yang bertingkah kebarat-baratan.

“Orang Indonesia beneran, punya anak Indonesia, enggak bisa Bahasa Indonesia dan malah kebule-bulean. Nah, itu jadi letak nasionalisme mereka di mana?” kata Anggun di Central Park, Jakarta, kemarin.

Meski kini merupakan warga negara Prancis, Anggun tetap tidak melupakan jiwa Indonesia yang mengalir di darahnya.

“Saya tetap orang Indonesia, mama saya orang Indonesia, saya lahir dan gede di Indonesia, minumnya minuman Indonesia. Kalau enggak makan nasi enggak kenyang,” tuturnya.

Dari pernikahan dengan Cyril Montana, pelantun lagu Snow on the Sahara ini memiliki anak bernama Kirana Cipta Montana. Meski lahir dan besar di Prancis, Anggun menyatakan, anaknya fasih berbahasa Indonesia.

“Buat aku sih nasionalisme itu ada di bahasa. Bukan atribut yang di luar, yang kelihatan. Kalau pakai batik, semua orang juga bisa,” ungkap Anggun. (gil/jpnn)

 

PENYANYI Anggun C Sasmi mengatakan, rasa nasionalisme tidak hanya sekedar mempunyai paspor Indonesia atau memakai baju tradisional. Bahkan, banyak

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News