Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anies Menegaskan Kampanye Akbar di JIS Tetap Sesuai Rencana

Jumat, 02 Februari 2024 – 10:45 WIB
Anies Menegaskan Kampanye Akbar di JIS Tetap Sesuai Rencana - JPNN.COM
Capres RI Anies Baswedan saat kampanye akbar di Deli Serdang, Sumut, bersama Surya Paloh dan Ahmad Ali, Kamis (1/2/2024). Foto: Timnas AMIN

jpnn.com - DELI SERDANG - Calon presiden bernomor urut 1 Anies Baswedan memastikan kampanye akbar hari terakhir, yakni pada 10 Februari 2024 di Jakarta International Stadium (JIS) tetap berjalan sesuai rencana.

Anies mengatakan hal itu mengingat muncul kabar bahwa izin penggunaan JIS itu dipersulit sehingga terdapat kemungkinan akan dibatalkan.

"Insyaallah di JIS tetap berlangsung rapat akbar penutupan. Jadi, bila ada kabar-kabar yang mengatakan bahwa itu ditunda, dibatalkan, itu tidak benar," kata Anies di Lapangan Reformasi Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (1/2).

Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu meyakin pada akhirnya izin tersebut akan didapatkan pihaknya sehingga bisa tetap terlaksana sesuai jadwal.

"Insyaallah tetap jalan, dan saya percaya seluruh jajaran pemerintahan akan memberikan seluruh perizinan karena ini kegiatan konstitusional yang jadwalnya pun sudah ditetapkan oleh KPU," tutur Anies.

"Ini bukan konser untuk mencari untung, ini adalah sebuah aktivitas berdasarkan konstitusi untuk berdemokrasi," ujarnya. (*/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Anies mengatakan kampanye akbar di JIS pada hari terakhir, bukan konser, tetapi bentuk aktivitas berdemokrasi.

Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close