Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anies Yakin Banget Banjir Hari Ini Bukan Akibat Sumbatan

Senin, 05 Februari 2018 – 21:58 WIB
Anies Yakin Banget Banjir Hari Ini Bukan Akibat Sumbatan - JPNN.COM
Warga di pinggir Sungai Ciliwung, Lenteng Agung, Jakarta Selatan yang melihat tempat tinggal mereka terkena banjir, Senin (5/2). Foto: Ayatollah Antoni/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menganggap banjir yang menggenangi beberapa wilayah ibu kota hari ini bukan karena proyek atau penyumbatan saluran air. Menurut Anies, banjir tersebut karena kiriman dari Bendungan Katulampa di Bogor, Jawa Barat.

"Yang terjadi hari ini adalah curah hujan yang deras di hulu, yang kemudian hujan deras membawa air ke Jakarta. Ini berbeda bila hujan terjadi di Kota Jakarta yang membuat Kota Jakarta tergenang air," kata Anies di Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Senin (5/2).

Anies menambahkan, warga yang paling berisiko dengan banjir kiriman dari Bogor adalah yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung. Sedangkan proyek mass rapid transit (MRT) jauh Sungai Ciliwung sehingga tidak terkait dengan banjir hari ini.

Selain itu, Anies aliran air menuju Teluk Jakarta juga tersumbat oleh sampah. Menurutnya, ada sampah akibat longsor di hilir, ada pula dari rumah tangga.

"Kita harus mengubah kebiasaan, jangan membiasakan membuang sampah di sungai karena akan seperti ini," kata Anies.(tan/jpnn) 

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menganggap banjir yang menggenangi beberapa wilayah ibu kota hari ini bukan karena proyek atau penyumbatan saluran air.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News