Arsenal dan MU Rebutan Bomber Muda Newcastle
jpnn.com - LONDON - Arsenal dan Manchester United kembali terlibat persaingan sengit. Bukan di dalam lapangan, namun di bursa transfer musim dingin ini. Kedua raksasa Premier League itu kini tengah gencar merayu bomber muda Newcastle United, Ayoze Perez.
Laman Telegraph, Selasa (6/1) menulis, Arsenal dan MU akan berusaha mendatangkan Perez pada bursa Januari ini. Bagi kedua tim itu, Perez merupakan salah satu pemain dengan talenta mumpuni.
Sejak didatangkan dari Tenerife pada musim panas lalu, performa pemain berusia 21 tahun itu memang sangat impresif. Total, Perez sudah mendonasikan lima gol dalam 19 pertandingan.
Namun, Perez hanya menjadi starter dalam lima laga. Performa itulah yang membuat Arsenal dan MU kesengsem. Keinginan kedua tim itu mendapatkan tanda tangan Perez terbuka lebar jika menilik riwayat Newcastle.
Selama ini, tim berjuluk The Magpies itu memang sering melego pemain bintangnya. Musim lalu, mereka menjual Yohan Cabaye ke Paris Saint Germain. Selain itu, hengkangnya sang pelatih Alan Pardew juga menjadikan masa depan Perez di Newcastle penuh teka-teki. (jos/jpnn)