Arsenal Ingin Pinjam Demba Ba dari Chelsea
jpnn.com - LONDON—Pelatih Arsenal, Arsene Wenger menjadi salah satu pelatih yang paling sibuk masa akhir bursa transfer musim panas ini. Setelah mendatangkan Mesut Ozil dari Real Madrid, pelatih berkebangsaan Prancis ini belum berhenti memburu tambahan amunisi.
Kini bidikan sang profesor tertuju pada penyerang Prancis Demba Ba. Seperti dilansir Tribal Footbal, Senin (2/9) Arsenal telah menyatakan minatnya untuk meminjam mantan pemain West Ham United ini.
Kabarnya Arsenal menawarkan uang administrasi peminjaman 1,5 juta pound atau sekitar Rp 25 miliar. Namun Chelsea ingin agar fee peminjaman itu sekitar Rp 50 miliar.
Demba Ba sendiri bukannya tidak subur. Musim lalu pemain Senegal ini menjadi tumpuan utama The Blues --julukan Chelsea--saat Fernando Torres sedang mandul.
Namun kini kembalinya Jose Mourinho ke tampuk kepelatihan nampaknya membuat Ba bakal jadi cadangan. Alasannya karena pelatih asal Portugal ini lebih memilih memasangkan Torres dengan Romelou Lukaku yang telah kembali dari masa peminjaman.
Sementara itu sebelum mendatangkan Ozil, Arsenal memang memburu seorang striker untuk meningkatkan daya gedor. Arsenal sempat mengajukan tawaran kepada Liverpool untuk mendatangkan Luis Suarez ke Emirate Stadium.
Namun tawaran 41 juta pound yang diajukan Wenger di ditolak oleh manajemen The Reds, Liverpool. Mereka menyebut Suarez merupakan pemain inti dalam skuat asuhan Brendan Rodgers dan tidak untuk dijual.
Gagal mendapatkan Suarez, bidikan Wenger tertuju pada dua penyerang Madrid, Karim Benzema dan Angel di Maria yang ditawar satu paket bersama Ozil. Untuk tiga pemain ini Arsenal sanggup membayar hingga 70 juta pound atau setara Rp 1,2 triliun. Namun Madrid baru menyepakati penjualan Ozil saja.(zul/jpnn)