Arya Saloka Dipuji Luna Maya, Komentar Istri Jadi Sorotan
jpnn.com, JAKARTA - Luna Maya belum lama ini bertemu dengan dua pemeran utama sinteron Ikatan Cinta, yakni Arya Saloka (Aldebaran) dan Amanda Manopo (Andin).
Dalam pertemuannya itu, mantan kekasih Ariel NOAH itu langsung mengabadikan momen lewat potret yang diunggah di akunnya di Instagram.
Tak hanya bertiga, dalam foto tersebut ada juga Ayu Dewi yang sangat mengidolakan Arya Saloka.
Dalam unggahannya, Luna Maya memuji sifat kedua bintang sinetron yang saat ini sedang naik daun.
"Mana suara fans nya mereka? Mereka seru and baik sekali, thanks udah mau diganggu sama aku dan @mrsayudewi," tulis Luna Maya, sebagai keterangan foto, Selasa (2/2).
Rupanya postingan tersebut mendapatkan beragam komentar dari warganet. Dari banyak komentar warganet, tampak istri Arya Saloka, Putri Anne menyapa Luna Maya.
"OMG, my favorite kakak," tulis Putri Anne disertai emoji cium.
Arya Saloka memang sedang menjadi idola kaum ibu-ibu hingga wanita muda. Hal ini berkat akting di sinetron Ikatan Cintan. Paras tampan dan sikap ramahnha di luat akting pun kian dipuja. (ddy/jpnn)