AS Yakin Bisa Permalukan Portugal dan Jerman
jpnn.com - LOS ANGELES - Timnas Amerika Serikat bakal melakoni perjalanan berat di Piala Dunia 2014 mendatang. Skuat racikan Jurgen Klinsmann itu harus berjibaku kontra Jerman, Portugal dan Ghana.
Dari tiga negara itu, Ghana bisa dibilang sebagai lawan sepadan. Sementara, Jerman dan Portugal merupakan kandidat utama perengkuh tiket ke babak 16 besar pesta sepakbola empat tahunan itu.
Namun, striker AS, Landon Donovan tak mau lempar handuk. Menurut pemain yang kini berseragam Los Angeles Galaxy itu, AS mampu membuat kejutan besar di Piala Dunia nanti.
"Jika Anda bermain bagus dalam tiga pertandingan, Anda memiliki peluang untuk melaju ke babak knock out," terang Donovan dalam wawancara dengan Goal, Minggu (20/4).
Menurut mantan penggawa Everton itu, AS kini sudah memiliki pengalaman yang lebih banyak ketika berjibaku di Piala Dunia. Hal itu akan dijadikan modal menghadapi Jerman dan Portugal.
“Kami tak bisa terus berbicara tentang tim ini pada masa lalu. Sebab, saat itu kami tak memiliki pengalaman. Kini, kami yakin bisa melakukannya. Kami akan lolos ke babak knock out,” tegas Donovan. (jos/jpnn)