Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Asa Jokowi Setelah Resmi Berkompetisi dengan Prabowo-Sandi

Jumat, 21 September 2018 – 23:20 WIB
Asa Jokowi Setelah Resmi Berkompetisi dengan Prabowo-Sandi - JPNN.COM
Dua calon presiden (capres) Joko Widodo dan Prabowo Subianto saat penarikan undian nomor urut di KPU, Jumat (21/9) malam. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Joko Widodo (Jokowi) kembali bersaing dengan Prabowo Subianto di pemilihan presiden (pilpres). Namun, calon presiden (capres) petahana yang kini berpasangan dengan KH Ma’ruf Amin itu menginginkan kompetisinya dengan Prabowo tak mengurangi silaturahmi dan menciptakan perseteruan antar-pendukung.

"Jangan sampai kontestasi politik pilpres (mengakibatkan) silaturahmi di antara kita menjadi tidak baik," ujar Jokowi saat berpidato pada penarikan nomor urut pasangan capres dan calon wakil presiden (cawapres) di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (21/9) malam.

Mantan gubernur DKI itu mengharapkan semua pihak tetap bergandengan tangan. Jokowi juga ingin terus berkomunikasi dengan Prabowo yang kini berpasangan dengan Sandiaga S Uno.

"Saya ingin, meskipun kontestasi, masih bisa teleponan dengan Pak Prabowo, Pak Sandi, karena beliau adalah sahabat-sahabat saya sejak lama. Saya kenal Prabowo dan Sandi sejak lama," ucapnya.

Menurut Jokowi, upaya untuk memajukan Indonesia cukup banyak rintangan dan hambatan yang dihadapi.  "Tapi kita tidak boleh menyerah, hanya ada satu pilihan, Indonesia maju," pungkas Jokowi.(gir/jpnn)

Joko Widodo (Jokowi) pengin silaturahminya dengan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno tetap terjaga meski kini berkompetisi di Pemilihan Presidne (Pilpres) 2019.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close