Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Atta Halilintar Ungkap Alasan Akuisisi Klub Sepak Bola

Senin, 07 Juni 2021 – 19:32 WIB
Atta Halilintar Ungkap Alasan Akuisisi Klub Sepak Bola - JPNN.COM
Atta Halilintar. Foto: Dedi Sofian/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Atta Halilintar mengungkap alasannya mengakuisisi salah satu klub sepak bola di Indonesia.

Dia menilai PSSI sudah memudahkan semua pihak swasta untuk memiliki klub.

Menurut Atta Halilintar, langkah tersebut bakal membuat industri sepak bola menjadi bisnis yang bagus.

"Apalagi kalau klubnya bisa mandiri, jadi, tidak lagi mengandalkan dana dari pemerintah," kata Atta Halilintar di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Selain itu, suami Aurel Hermansyah tersebut juga punya alasan khusus mengakuisisi klub sepak bola.

Atta Halilintar yang hobi sepak bola ingin mewujudkan mimpi masa kecil.

"Aku memang hobi banget bola dan pengin jadi pemain bola," jelasnya.

Atta Halilintar bersama sahabatnya, Putra Siregar baru-baru ini mengakuisisi dan memperkenalkan klub sepak bola AHHA PS Pati. (ded/jpnn)

YouTuber Atta Halilintar mengungkap alasannya mengakuisisi salah satu klub sepak bola di Indonesia.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News