BAC 2022: Gadis Indonesia Siapkan Ramuan Jitu untuk Membendung An Seyoung
jpnn.com, MANILA - Tunggal putri Indonesia, Stephanie Widjaja sudah ditunggu ratu bulu tangkis Korea Selatan, An Seyoung pada babak pertama Kejuaraan Bulu Tangkis Asia atau Badminton Asia Championship (BAC) 2022.
Stephanie melenggang ke 32 besar melalui babak kualifikasi yang berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Filipina, Selasa (26/4).
Dia berhasil menyapu bersih dua laga di Grup Bdengan kemenangan. Pertama, Stephanie membungkam Abdul Razzaq (Maladewa), 21-4, 21-8 kemudian menumbangkan Janelle Anne Andres (Filipina), 21-10, 21-8.
Kemenangan itu membawa Stepahnie lolos ke 32 besar BAC 2022 untuk melawan An Seyoung.
Menghadapi An Seyoung yang memiliki peringkat lebih baik, Stephanie mengaku akan mencoba bermain sabar sambil melihat celah dari lawan.
"An Se Young mainnya rapi dan tidak mudah dimatikan. Jadi, besok saya harus sabar dan tidak pantang membuat kesalahan sendiri. Berusaha untuk main lepas saja karena ini kesempatan saya melawan pemain top,” ungkap Stephanie dalam rilis yang diterima.
Menilik soal peringkat BWF antara kedua pemain memang ibarat bumi dan langit. Stephanie saat ini masih berada di ranking 285 dunia, sedangkan An Seyoung bercokol di posisi empat dunia.
Akan menarik dinantikan, mampukah Stepahinie menciptakan kejutan di laga nanti.(mcr15/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?