Bagaimana Citizen Science Membantu Dunia
Kita semua diuntungkan oleh penelitian ilmiah, mulai dari dimungkinkan kemana-mana membawa ponsel pintar, memperbaiki pengobatan, dan bahkan memperbaiki kualitas makanan yang kita konsumsi.
Tapi tahukah anda kalau anda juga bisa membantu ilmuwan dalam riset mereka, bahkan jika anda tidak pernah mengikuti kelas ilmiah sama sekali ataupun tidak ingin tampil keren dengan balutan jas lab?
Gerakan yang terus berkembang bernama 'citizen science' atau Ilmu pengetahuan masyarakat bertujuan menghubungkan masyarakat dengan kekuatan otak para ilmuwan dan peneliti, hasilnya gerakan ini meningkatnya pengumpulan data yang akan dipelajari oleh peneliti.ada juga manfaat tambahan dari keterlibatan komunitas dalam proses kajian ilmiah.
Revolusi Ponsel
Citizen science semakin popular beberapa tahun terakhir, berkat teknologi seperti ponsel pintar, memudahkan orang mengumpulkan informasi berharga seperti foto termasuk data GPS.
Ponsel pintar juga membuat peneliti lebih mudah meminta informasi spesifik, dengan apps seperti NatureMapr yang memungkinkan ilmuwan menciptakan survey alam sendiri dimana para pengguna apps bisa bantu menyediakan informasinya.
Apps ini telah digunakan dan sukses melacak koala di New South Wales, tanaman dan hewan di Canberra, dan menciptakan atlas satwa liar di pesisir New South Wales and Victoria.
Jika anda ingin mengetahui seperti apa rasanya ikut berpartisipasi dalam survey alam, hampir seperti bermain Pokémon Go – anda hanya perlu mengunduh app dan pergi berjalan-jalan.
Daripada berusaha mengambil gambar monster digital, anda bisa memperhatikan satwa atau tanaman untuk diambil fotonya dan diunggah agar bisa dipelajari ilmuwan.
Dan masyarakat sains tidak hanya menjadi alasan yang baik untuk mengeksplorasi bumi, tapi ternyata memang berhasil. Beberapa proyek yang dilakukan baru-baru ini berhasil menemukan laba-laba jenis baru dan bahkan pohon mangrove yang jenisnya amat langka.
Tidak hanya alam
Jika menghabiskan waktu di alam bukan sesuatu yang menyenangkan bagi anda, anda masih bisa melakukan sedikit penelitian ilmiah hanya dengan meninggalkan ponsel pintar anda ketika tidur.
Aplikasi DreamLab adalah proyek pemenang penghargaan yang menggunakan sains masyarakat untuk membantu penelitian kanker dengan cara secara otomatis mengunduh masalah-masalah dari penelitian dan mengirimkan jawaban kembali ke Riset Medis Garvan Institute Medical Research.
Dengan menggunakan ribuan alat terpisah, aplikasi ini dapat mensimulasikan persamaan kompleks 'superkomputer'. Hasilnya kemudian digunakan untuk mempercepat proses pencarian obat untuk kanker payudara, ovarium, prostat, dan kanker pankreas.
Anda bahkan dapat meminjamkan komputer Anda untuk membantu menjelajahi galaksi untuk mencari bentuk kehidupan asing dengan theSETI@Home project, yang telah beroperasi sejak tahun 1999.
Bagaimana Anda bisa terlibat
Jika Anda menyukai gagasan mengulurkan bantuan bagi ilmu pengetahuan, aplikasi-aplikasi ini adalah cara yang bagus untuk mencari tahu apa proyek ilmu pengetahuan warga yang terjadi di dekat Anda:
Wildlife Spotter - https://wildlifespotter.net.au/
Explore the Sea Floor - http://exploretheseafloor.net.au/
Aussie Backyard Bird Count - http://aussiebirdcount.org.au/
Atlas of Living Australia - http://www.ala.org.au/
Discovery Circle - http://www.discoverycircle.org.au/
CSIRO - http://blog.csiro.au/tag/citizen-science/
Australian Museum - http://australianmuseum.net.au/australian-museum-centre-for-citizen-science
Lihat Artikelnya di Australia Plus