Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Baleg DPR Didesak segera Bahas PT

Selasa, 21 Juni 2011 – 13:24 WIB
Baleg DPR Didesak segera Bahas PT - JPNN.COM
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menginginkan Badan Legislasi DPR untuk segera membahas besaran ambang batas parlemen atau Parliamentary Treshold (PT). "Kami minta baleg segera membahas (PT)," tegas Sekjen PDIP Tjahyo Kumolo, Selasa (21/6), di Jakarta.

Menurut Tjahyo, pihaknya memandang Baleg perlu segera membahas penetapan PT itu, agar Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 tidak terganggu. "Kalau tidak segera dibahas, maka akan mengganggu Pemilu 2014," kata Tjahyo lagi.

Menyoal angka-angka PT yang belum mendapatkan titik terang, Tjahyo mengatakan bahwa melalui mekanisme voting, hal itu bisa diambil jalan keluarnya. "Karena voting merupakan salah satu bagian dari demokrasi," ungkap Tjahyo.

Seperti diketahui, dari usulan fraksi-fraksi di DPR, Golkar dan PDIP khususnya, tetap ngotot mempertahankan ambang batas besaran suara sebesar 5 persen. Sedangkan Demokrat menginginkan ambang batas 4 persen. Sementara partai lainnya, menginginkan PT di kisaran 2-3 persen. (boy/jpnn)

JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menginginkan Badan Legislasi DPR untuk segera membahas besaran ambang batas parlemen atau

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close