Bandung Antisipasi Masuknya Varian Omicron
jpnn.com, BANDUNG - Kota Bandung, Jawa Barat, antisipasi masuknya varian omicron melalui pintu masuk kedatangan internasional di Bandara Husein Sastranegara.
Kepala Seksi Survilan dan Imunisasi Dinkes Kota Bandung Girindra Wardhana mengatakan Pemkot Bandung melalui dinkes akan mengetatkan kedatangan wisatawan mancanegara yang masuk ke Bandung melalui Bandara Husein Sastranegara.
"Di Bandung ada pengaturan pintu masuk luar negeri yaitu di Bandara Husein Sastranegara. Itu ada SOP-nya tersendiri dan diatur oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan," tutur Girindra di Bandung, Kamis (2/11).
Sebagai upaya pencegahan, Dinkes Bandung akan kembali melakukan surveilans atau tes acak kepada kelompok-kelompok tertentu.
Selain mencegah masuknya varian omicron, juga menjaga kelandaian kasus aktif di Kota Bandung.
"Setiap harinya ada 4.000-5.000 testing, karena kami tidak boleh melonggarkan tracing, testing, karena itu kunci utama," ungkapnya. (mcr27/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?