Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banyuwangi Raih Penghargaan Pangripta Nusantara

Rabu, 29 April 2015 – 22:29 WIB
Banyuwangi Raih Penghargaan Pangripta Nusantara - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Kabupaten Banyuwangi dan tujuh provinsi serta lima kabupaten/kota mendapat penghargaan Pangripta Nusantara dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas).

Penghargaan tersebut diberikan setelah daerah-daerah itu dinilai sukses meningkatkan kualitas pembangunan lewat penyusunan rencana kerja pembangunan daerah (RKPD).

“Lewat pemberian penghargaan ini diharapkan pemerintah daerah terus terpacu.  Sehingga bisa lebih meningkatkan kualitas pembangunan yang ada,” ujar Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Andrinof Chaniago, pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas), Rabu (29/4).

Penghargaan yang diserahkan Chaniago diterima langsung Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas. Menurut Anas, penghargaan tersebut merupakan amanah untuk lebih meningkatkan kualitas pembangunan di Banyuwangi.

“Banyuwangi dinilai berhasil lewat empat parameter dan 16 indikator penilaian. Di antaranya proses perencanaan pembangunan melalui musyawarah rencana dari tingkat desa sampai kabupaten, berjalan dengan baik. Kemudian inovasi di bidang perencanaan dan pembangunan juga,” ujar Anas. (gir/jpnn)

 

Berikut Nama-Nama Daerah Peraih Penghargaan Pangripta Nusantara:

1.     Provinsi DI Yogyakarta

JAKARTA - Kabupaten Banyuwangi dan tujuh provinsi serta lima kabupaten/kota mendapat penghargaan Pangripta Nusantara dari Kementerian Perencanaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close