Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Begini Makna Pahlawan Bagi Maudy Ayunda

Sabtu, 10 November 2018 – 19:23 WIB
Begini Makna Pahlawan Bagi Maudy Ayunda - JPNN.COM
Maudy Ayunda. Foto: Indah Nurmala Sari/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Maudy Ayunda punya pandangan sendiri dalam memaknai Hari Pahlawan yang jatuh setiap tanggal 10 November.

Maudy Ayunda menilai sosok pahlawan itu adalah orang yang dalam hidupnya tidak memikirkan diri sendiri alias hidupnya selalu memberi manfaat bagi orang lain.

"Pahlawan menurut aku itu seseorang yang bisa berguna buat orang lain. Dia enggak memikirkan dirinya sendiri," kata Maudy Ayunda ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Dia pun menganggap bahwa sosok pahlawan itu tidak hanya disematkan pada mereka yang berjuang demi kemerdekaan Republik Indonesia.

“Pahwalan bisa siapa pun, ibu, bapak, orang tua juga bisa menjadi pahlawan, apalagi orang-orang yang berbuat positif in the largest scale,” ucapnya.

Pemain film The Nekad Traveller itu juga mengatakan bahwa perlu ditanamkan jiwa kepahlawanan dalam diri semua orang.

Namun, tidak semua orang mau melakukan sesuatu untuk orang lain tanpa mengharapkan apapun atau tidak. (mg7/jpnn)

Maudy Ayunda menilai sosok pahlawan itu adalah orang yang dalam hidupnya tidak memikirkan diri sendiri alias hidupnya selalu memberi manfaat bagi orang lain.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News