Beijing Gunakan Propaganda Media
Tangkal Seruan DemonstrasiSenin, 07 Maret 2011 – 08:18 WIB
Di dunia maya, seseorang yang tidak dikenal terus menggugah semangat rakyat Tiongkok untuk berdemonstrasi setiap hari Minggu. Seruan di internet tersebut menggambarkan perjuangan rakyat di dunia Arab. Isu yang dibawa adalah korupsi dan kesenjangan sosial.
Menggambarkan ketidaknyamanan pemerintah atas kondisi terakhir, laporan atas penyusunan anggaran 2011, pemerintah mengalokasikan anggaran untuk ketertiban dan keamanan hingga USD 95 miliar (Rp 835 triliun). Anggaran tersebut naik 13,8 persen dari tahun lalu. Kenaikan yang tajam jika dibandingkan dengan peningkatan anggaran pertahanan nasional yang juga ditambah 12,7 persen.
Para aktifis di belakang kampanye "Revolusi Melati" kembali mengajak rakyat Tiongkok untuk turun ke jalan pada hari Minggu (6/3). Seruan tersebut kembali tidak menarik perhatian masyarakat. Karena tidak ada tanda-tanda berkumpulnya massa, pekan lalu, setelah aparat keamanan berjaga ketat di Beijing dan Shanghai.