Bek Muda Arema FC Siap Matikan Pergerakan Bachdim-Comvalius
jpnn.com, MALANG - Arema FC bakal timpang menghadapi Bali United di stadion Gajayana, Malang, Sabtu (17/6) malam nanti dalam lanjutan Go-Jek Traveloka LIga 1 2017.
Sementara sang lawan, sedang dalam kondisi prima dan semua pemain bisa ditampilkan.
Ujian tentunya bagi Arema FC yang mengincar kemenangan, karena lini depan Bali United, selama ini dikenal cukup berbahaya. Dari 10 laga, sudah 14 gol berhasil diciptakan oleh skuat polesan Widodo C Putro.
Sadar akan ancaman tersebut, bek Arema FC Bagas Adi Nugroho siap untuk tampil tenang dan spartan dalam mengawal lini pertahanan Singo Edan. Sylvano Comvalius dan Irfan Bachdim, akan coba dimatikan olehnya.
"Ya harus diakui Irfan Bachdim dan Sylvano itu memang striker yang bagus. Tapi ada cara untuk mematikan mereka," katanya, saat dihubungi sesaat sebelum berbuka puasa, Sabtu sore.
Secara pengalaman dan kemampuan, Bagas tak perlu diragukan karena dia berada di timnas senior Indonesia. Selain itu, dia juga sudah merasakan menghadapi striker-striker negara lain. (dkk/jpnn)