Berita Duka, Pengusaha Andy Tjandra Meninggal Dunia
Dia lantas menghubungi karyawan resort. Mereka akhirnya menuju kamar Andy.
Saat itulah mereka melihat Andy sudah tidak bernyawa di dalam kamar.
”Saat saya masuk ke dalam kamar, posisi korban saat itu tertelungkup dengan wajah pucat berwarna biru. Saat melihat peristiwa tersebut, lalu saya bergegas memanggil aparat kepolisian,” terang Rianto.
Rianto menduga pria 48 tahun tersebut memiliki riwayat sakit jantung.
”Kabar itu pun saya dengar langsung dari Kasim. Ketika korban usai minum minuman keras, dadanya mulai bengkak dan korban merasa kesakitan. Namun, saat korban datang ke lobi untuk check in, terlihat dari CCTV dia dalam keadaan normal,” jelas Andy.
Santo yang juga teman Andy mengatakan, rekannya datang ke Sampit untuk bertemu mitra kerja.
”Andy sebelumnya datang dari kebun sawit,” ucap Santo.
Santo menambahkan, Andy sudah tinggal di Kabupaten Kotawaringin Timur selama empat tahun.